SUPERBALL.ID - Duo gelandang anyar Persib Bandung, Marc Klok dan Mohammed Rashid, langsung nyetel meski baru bergabung pada musim ini.
Hal tersebut dibuktikan ketika Persib berhasil menekuk Persita Tangerang dalam laga lanjutan Liga 1 2021, Sabtu (11/9/2021) malam WIB.
Dengan bertanding di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Persib membuka keunggulannya pada menit ke-41 melalui gol Mohammed Rashid.
Gol itu bermula dari umpan lurus Marc Klok kepada Esteban Vizcarra yang kemudian meneruskannya kepada Mohammed Rashid di kotak penalti.
Memasuki babak kedua, Persita berhasil menyeimbangkan kedudukan menjadi 1-1 melalui gol Irsyad Maulana pada menit ke-54.
Irsyad mencetak gol setelah membentuk kerja sama apik dengan Harrison Cardoso dan kemudian melesakkan bola dengan spektakuler ke gawang Persib.
Baca Juga: Jadwal dan Klasemen Liga 1 - PSIS Semarang Yakin Bisa Bikin Persija Tambah Menderita
Memasuki menit ke-77, Mohammed Rashid kembali membawa Persib unggul menjadi 2-1.
Pemain asal Palestina itu mencetak gol keduanya dalam laga tersebut meski dalam posisi terkepung para pemain Persita.
Keunggulan 2-1 itupun bertahan hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda laga berakhir.
Kemenangan tersebut merupakan yang kedua setelah Persib menang 1-0 dari Barito Putera pada laga pekan pertama Liga 1 2021.
Dalam laga pekan perdana tersebut, Marc Klok menjadi penentu kemenangan melalui gol sepakan bebasnya.
Baca Juga: Masuk di Babak Kedua, Egy Maulana Vikri Cetak Asis Kemenangan di Laga Debut
Dari kemenangan tersebut, yang menjadi sorotan adalah performa duo gelandang anyar Persib, yakni Marc Klok dan Mohammed Rashid.
Keduanya merupakan pemain penentu kemenangan dalam dua laga pertama Persib di Liga 1 2021.
Dilansir SuperBall.id dari Simamaung.com, pelatih Persib, Robert Rene Alberts, angkat bicara soal kinerja duo gelandang anyar tersebut.
Robert mengakui bahwa keduanya memang direkrut untuk mengisi kepergian Omid Nazari dan Kim Jeffrey Kurniawan.
"Kami membangun kekuatan di lini tengah yang mana kami kehilangan dua gelandang dari musim lalu," ungkap Robert.
Baca Juga: Beda Jauh! Debut Ronaldo dan Messi Musim Ini Bagaikan Bumi dan Langit
Meski Klok dan Rashid mampu menunjukkan performa apik di lini tengah, namun Robert menilai kedua gelandangnya itu sedang tidak dalam performa terbaiknya ketika menghadapi Persita.
"Tapi di dalam permainan, mereka tidak dalam permainan yang terbaik karena tim lawan lebih banyak menghindari lapangan tengah yang mana itu merepotkan bagi mereka," jelas Robert.
Robert juga mengungkap skema yang ia terapkan pada Rashid yang kemudian membuahkan dua gol dalam laga kontra Persita.
"Rashid bermain lebih ke depan dan menjadi pemain di belakang striker, dan dia bermain dengan sangat bagus," ujar Robert.
Baca Juga: Sistem Kompetisi Liga 2 2021 Berubah, 11 Klub Berebut Jadi Tuan Rumah
Paduan apik yang cepat terbentuk tentu membuat para penggemar Persib merasa senang.
Pada Rabu (8/9/2021), Klok sempat mengungkap rahasia di balik terciptanya paduan apik antara dirinya dengan Rashid dan juga rekan-rekan setim di Persib.
"Kita nongkrong juga setelah latihan, kita satu hotel waktu karantina, kita di Persib juga banyak bicara," ujar Klok.
"Saya pikir untuk Chemistry yang penting hubungan, bukan hanya dari Rashid dan saya tapi dari semua pemain," imbuh Klok.
Baca Juga: Keok Terus, Ternyata ini yang Dibutuhkan Persipura Jayapura di Liga 1 2021
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Simamaung.com |
Komentar