Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Efek Kepergian Ronaldo Masih Terasa, Chiellini Desak Juventus Segera Move On ke Dybala

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 13 September 2021 | 17:06 WIB
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, merayakan gol bersama Giorgio Chiellini dalam laga Liga Italia kontra Torino di Stadion Olimpico Grande Torino, Sabtu (3/4/2021).
TWITTER.COM/INTCHAMPIONSCUP
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, merayakan gol bersama Giorgio Chiellini dalam laga Liga Italia kontra Torino di Stadion Olimpico Grande Torino, Sabtu (3/4/2021).

SUPERBALL.ID - Bek veteran Juventus, Giorgio Chiellini, mendesak timnya segera move on dari Cristiano Ronaldo ke Paulo Dybala.

Juventus kembali gagal memetik kemenangan kala menghadapi Napoli di pekan ketiga Liga Italia 2021/22.

Bertanding di Stadion Diego Armando Maradona, Juventus takluk dengan skor 1-2 dari tuan rumah Napoli.

Hasil ini membuat Juventus kini menelan dua kekalahan beruntun usai takluk 0-1 dari Empoli di giornata sebelumnya.

Baca Juga: Baru Seminggu Gabung, Ronaldo Sudah Paksa Pemain Man United Ubah Kebiasaan Buruk

Torehan satu kali imbang dan dua kali kalah di tiga pekan pembuka membuat Juventus terdampar di urutan ke-16 klasemen.

Kekalahan dari Napoli juga semakin menguatkan fakta bahwa kepergian Ronaldo masih terasa di skuad Juventus.

Hal itu pun diakui oleh Chiellini usai pertandingan meski kemudian ia mendesak timnya untuk segera move on.

"Ketika Anda memiliki pemain kelas dunia seperti Cristiano, Anda tidak bisa tidak menggunakan tim untuk bermain untuknya."


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : BolaSport.com, DAZN

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X