SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, membekali para pemainnya dengan wejangan usai melakoni playoff Kualifikasi Piala Asia 2023.
Pada Senin (11/10/2021), Timnas Indonesia menjalani laga leg kedua playoff menghadapi Timnas Taiwan di Chang Arena, Buriram, Thailand.
Dalam laga tersebut, Timnas Indonesia yang berstatus sebagai "tim tamu" berhasil melibas Taiwan dengan skor 3-0.
Kemenangan telak Timnas Indonesia dibuka oleh gol cantik Egy Maulana Vikri melalui tembakan melengkung kaki kirinya pada menit ke-27.
Lalu, pada menit ke-55, Timnas Indonesia menggandakan keunggulannya melalui gol Ricky Kambuaya yang memanfaatkan umpan silang Evan Dimas yang gagal dihalau pemain belakang Taiwan.
Baca Juga: Dua Kali Libas Taiwan, Timnas Indonesia Terbang Tinggi di Ranking Dunia FIFA
Jelang laga berakhir, yakni pada menit ke-90+3, gol Witan Sulaeman menutup kemenangan Timnas Indonesia menjadi 3-0.
Kemenangan tersebut memastikan Timnas Indonesia menang atas Taiwan dengan skor agregat 5-1.
Dengan agregat tersebut, Timnas Indonesia berhak melangkah ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar