SUPERBALL.ID - Para pemain Timnas Vietnam menangis tersedu-sedu seusai dihajar Oman 3-1.
Pemandangan menyedihkan itu tampak begitu wasit Adham Makhadmeh meniup peluit panjang tanda laga berakhir.
Hasil di Stadion Sultan Qaboos, Muscat, Oman, Selasa (12/10/2021) malam itu teramat memukul Vietnam karena menjadi kekalahan keempat beruntun di putaran ketiga atau terakhir Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
Tiga kekalahan sebelumnya diderita Vietnam dari Arab Saudi 1-3, Australia 0-1, dan China 2-3.
Akibatnya, tim asuhan Park Hang-seo itu terus menjadi juru kunci atau urutan keenam klasemen Grup B dengan nilai 0.
Impian besar untuk lolos ke Piala Dunia 2022 di Qatar pun makin buram, karena hanya dua tim teratas yang berhak mendapatkan tiket.
Arab Saudi memimpin klasemen setelah menang 3-2 atas China.
KLASEMEN GRUP B
1. Arab Saudi 4 4 0 0 8-3 12
2. Australia 4 3 0 1 8-3 9
3. Oman 4 2 0 2 5-5 6
4. Jepang 4 2 0 2 3-3 6
5. China 4 1 0 3 5-9 3
6. Vietnam 4 0 0 4 4-10 0
Baca Juga: Timnas Vietnam Dikerjai Oman Berlatih di Lapangan Penuh Lubang, Park Hang-seo Protes
Editor | : | Taufik Batubara |
Sumber | : | Thethao247.vn |
Komentar