Ketika musim pertamanya melatih Chelsea, Lampard dilarang melakukan belanja pemain karena klub masih menjalani sanksi.
Mereka baru diperbolehkan merekrut pemain baru pada musim panas 2020 dan The Blues menghabiskan lebih dari 120 juta pound.
Akan tetapi, meski telah menghabiskan banyak uang, Lampard tampak kesulitan dalam menangani timnya.
Melihat situasi tersebut, Merson pun menyarankan Newcastle untuk mempekerjakan seorang manajer yang telah terbukti menjadi operator cerdik di pasar transfer.
"Jika mereka pergi ke pasar transfer kemudian menandatangani Kylian Mbappe dan Harry Kane, tidak banyak yang akan berubah," ujar Merson sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Metro.
"Mereka tidak akan memenangi pertandingan karena mereka tidak bisa bertahan dan lini tengah tidak banyak menghasilkan. Tidak masalah siapa yang ada di depan!"
"Anda harus memulai dari belakang, membuat mereka solid, tetapi penggemar Newcastle ingin sepak bola yang menghibur."
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar