SUPERBALL.ID - "Hilangnya" bendera Merah Putih ketika Indonesia merayakan gelar juara Piala Thomas 2020 menjadi sorotan publik.
Pada Minggu (17/10/2021) malam WIB, tim Indonesia berhasil menang telak atas Tiongkok di final Piala Thomas 2020.
Indonesia membantai Tiongkok dengan skor 3-0 dalam laga final yang digelar di Ceres Arena, Aarhus, Denmark tersebut.
Keberhasilan di laga final itu membuat Indonesia berhak membawa pulang Piala Thomas.
Keberhasilan tersebut menuntaskan 19 tahun penantian Indonesia terhadap gelar Piala Thomas.
Baca Juga: Merah Putih Tidak Boleh Berkibar di Piala Thomas, Taufik Hidayat Kecewa Berat
Gelar juara itu juga semakin memantapkan posisi Indonesia sebagai negara tersukses di Piala Thomas dengan 14 gelar.
Namun, ketika merayakan keberhasilan tersebut, ada satu hal yang menjadi sorotan publik Tanah Air.
Pihak panitia tidak mengibarkan bendera Merah Putih dan menggantinya dengan bendera PBSI.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Kompas.com, antaranews.com |
Komentar