SUPERBALL.ID - Pemain Timnas U-23 Indonesia, Witan Sulaeman, mengaku Garuda Muda masih memiliki kekurangan meski mampu menang di dua laga uji coba.
Timnas U-23 Indonesia sukses meraih kemenangan atas Nepal pada laga uji coba menjelang Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
Bermain di Hisor Central Stadium, Tajikistan, Jumat (22/10/2021) malam WIB, tim asuhan Shin Tae-yong menang 2-0.
Adapun kedua gol Timnas U-23 Indonesia itu dicetak oleh Hanis Saghara menit ke-55 dan Witan Sulaeman menit 90+3.
Baca Juga: Menang Lagi, Siapkah Timnas U-23 Indonesia Tekuk Australia yang Terpaksa Diasuh Pelatih U-17?
Usai pertandingan, Witan mengaku senang bisa mencetak gol dan mempersembahkan kemenangan untuk Timnas U-23 Indonesia.
Ia juga menyebut bahwa pelatih Shin Tae-yong menerapkan skema yang berbeda saat babak pertama dan kedua.
"Pertandingan yang sangat menarik melawan Nepal," kata Witan, seperti dikutip SuperBall.id dari laman resmi PSSI.
"Pada babak pertama dan kedua pelatih Shin Tae-yong memainkan skema pemain yang berbeda."
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar