Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Surat Elkan Baggott Terkait Timnas Indonesia Luluhkan Hati Ketum PSSI

By Muhammad Respati Harun - Senin, 25 Oktober 2021 | 18:07 WIB
Elkan Baggott saat Timnas U-19 Indonesia menang dengan skor meyakinkan 4-1 atas Makedonia Utara dalam laga uji coba di Stadion NK Njunak Sinj, Split, Minggu (11/10/2020).
PSSI.ORG
Elkan Baggott saat Timnas U-19 Indonesia menang dengan skor meyakinkan 4-1 atas Makedonia Utara dalam laga uji coba di Stadion NK Njunak Sinj, Split, Minggu (11/10/2020).

SUPERBALL.ID - Hingga kini, masih belum ada kejelasan terkait status Elkan Baggott untuk Timnas Indonesia.

Elkan Baggott merupakan salah satu pemain belakang yang sangat diinginkan oleh Indonesia untuk proyek naturalisasinya.

Sebab, Baggott punya darah Indonesia meski kini masih berstatus sebagai warga negara Inggris.

Baggott sempat mendapat panggilan dari Shin Tae-yong untuk membela Timnas Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 pada Mei-Juni lalu.

Namun, Baggott tak kunjung tampak dan Shin terpaksa menggantikan posisinya dengan pemain lain.

Baca Juga: Timnas U-23 Malaysia Menang Tipis di Suhu Dingin, Berikutnya Indonesia

Dilansir SuperBall.id dari BolaSport.com, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, sempat menyuarakan kekecewaannya terkait Elkan Baggott.

Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu menyayangkan sikap Baggott yang seakan kurang berminat dalam membela Timnas Indonesia.

"Elkan Baggott itu sudah dihubungi beberapa kali tetapi tampaknya tidak ingin membela timnas kita," kata Iriawan.

"Kita sayangkan itu," tambahnya.

Baca Juga: French Open 2021 - Malaysia Sial Harus Saling Bantai Lebih Awal, Indonesia Lebih Beruntung

Iriawan mengungkit sikap Baggott yang seakan mengejar-ngejar PSSI untuk bisa membela Timnas U-19 Indonesia.

Akan tetapi, Baggott terlihat kurang serius dengan tidak memberi respons ketika ditawari untuk timnas senior.

"Dulu waktu mau masuk Timnas U-19 Indonesia, (dia) ngejar-ngejar kita," ucap Iriawan.

"Tapi sekarang ditawari timnas yang ada, mereka tidak respons," imbuhnya.

Bukan hanya itu, Iriawan juga menuding Baggott merapat ke timnas negara lain.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Bakal Ubah Gaya Main meski Sapu Bersih Kemenangan di Uji Coba

Pasalnya, selain Indonesia, Baggott juga punya peluang membela Timnas Thailand karena memang terlahir di Bangkok.

"Kelihatannya begitu (memilih timnas negara lain) karena sudah beberapa kali kami kontak,"

"Bahkan biometrik KTP yang kami fasilitasi waktu itu, dia (Baggott) tidak datang," imbuhnya.

Tak lama kemudian, melalui laman resminya, PSSI mengumumkan adanya tanggapan dari Elkan Baggott terkait Timnas Indonesia pada Senin (25/10/2021).

Dalam pengumuman tersebut, Baggott ternyata sudah memberi surat pada Sabtu (23/10/2021).

Baca Juga: Ranking FIFA Timnas Indonesia Meroket, Peningkatan Terbaik Se-Asia Tenggara

Melalui surat tersebut, pemain belakang Ipswich Town itu mengungkap permintaan maafnya kepada PSSI terkait ketidakhadirannya di Dubai untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Baggott mengungkapkan bahwa ketika itu ia tidak bisa hadir karena pandemi Covid-19 yang sedang parah dan dirasa berisiko.

Pemain berusia 19 tahun itu mengaku dirinya siap membela Timnas Indonesia mengingat situasi pandemi Covid-19 yang mulai membaik.

"Sebelumnya saya meminta maaf, semoga Ketua Umum PSSI mengerti alasan saya," tulis Baggott.

"Saat ini saya siap memberikan segalanya untuk Timnas Indonesia demi mencapai tempat (target) yang seharusnya," tambahnya.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Tekuk Tuan Rumah, Shin Tae-yong Beri Banyak Catatan Evaluasi

Iriawan sendiri berujar dirinya sudah menerima surat tersebut.

Iriawan tampak luluh dan memaafkan alasan mengapa Baggott tidak dapat membela Timnas Indonesia.

Ia pun mengisyaratkan bahwa PSSI masih membuka pintu bagi Baggott untuk membela Timnas Indonesia.

"Kalau dari sudut pandang saya, membela Tim Nasional Indonesia adalah hak semua pemain," kata Iriawan.

"Kami sudah maafkan dirinya dan meminta dirinya untuk bergabung ke Timnas Indonesia bila dibutuhkan oleh pelatih," imbuhnya.

Baca Juga: Soal Kesiapan Timnas U-23 Indonesia Lawan Australia, Witan Akui Masih Ada Kekurangan

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X