Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jadi Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez Disebut Bakal Setara Pep Guardiola

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 29 Oktober 2021 | 13:18 WIB
Pelatih Al-Sadd yang juga legenda Barcelona, Xavi Hernandez, saat memberikan instruksi dalam pertandingan.
TWITTER.COM/MSQUEUNCLUBOFI1
Pelatih Al-Sadd yang juga legenda Barcelona, Xavi Hernandez, saat memberikan instruksi dalam pertandingan.

Kembalinya Xavi ke Camp Nou kemungkinan tidak akan diumumkan secara resmi hingga Jumat ini karena masih ada beberapa dokumen yang perlu diselesaikan.

Menurut sumber yang dekat dengan Barcelona, Laporta meminta Xavi untuk bertemu dengan para pemain pada 28 Oktober.

Baca Juga: Gantikan Koeman, Xavi Akan Tangani Barca setelah Hampir Dua Tahun Kumpulkan Keberanian

Jika tidak ada kendala, Xavi diperkirakan akan melakoni debutnya di laga kontra Celta Vigo di Liga Spanyol pada 6 November mendatang.

Hal ini diungkapkan oleh Reporter Ramon Salmurri dari saluran radio Catalan melalui akun Twitter pribadinya.

Mantan gelandang Barcelona itu dikabarkan akan membawa serta enam asistennya ke Camp Nou.

Sementara itu, dukungan kepada Xavi datang dari mantan rekan setimnya di Barcelona, Dani Alves.

Menurut bek kanan asal Brasil itu, Xavi akan memiliki level yang setara dengan mantan pelatih Barcelona, Pep Guardiola.

"Saya pikir Xavi akan berada di level Pep Guardiola. Barca akan berada di tangan seorang manajer yang memahami gaya sepak bola," kata Alves dikutip SuperBall.id dari Barca Universal.

Baca Juga: Pecat Ronald Koeman, Barcelona Keluarkan Uang Jauh Lebih Besar dari Belanja Musim Ini


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Barca Universal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X