Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Dipoles Shin Tae-yong, Timnas U-23 Indonesia Jauh Berkembang daripada Saat Masih Jadi Lawan

By Muhammad Respati Harun - Sabtu, 30 Oktober 2021 | 09:36 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
PSSI.ORG
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

SUPERBALL.ID - Shin Tae-yong gagal mengantarkan Timnas U-23 Indonesia meski telah bekerja keras pada Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

Dalam kualifikasi tersebut, Timnas U-23 Indonesia menghadapi Australia sebagai satu-satunya lawan.

Sebenarnya, Timnas U-23 Indonesia yang tergabung dalam Grup G juga harus melawan Tiongkok dan Brunei Darussalam.

Namun, Tiongkok dan Brunei Darussalam menyatakan undur diri dari kualifikasi tersebut karena alasan pandemi Covid-19.

Oleh karena itu, Timnas U-23 Indonesia dijadwalkan akan menghadapi Australia sebanyak dua leg untuk menentukan siapa yang lolos ke Piala Asia U-23 2022.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Tersingkir dengan Kepala Tegak, karena Sejak Awal Dirugikan

Leg pertama Timnas U-23 Indonesia vs Australia digelar pada Selasa (26/10/2021) malam WIB di Central Republican Stadium, Dushanbe, Tajikistan.

Pada laga leg pertama tersebut, Timnas U-23 Indonesia kalah tipis dengan skor 2-3 melalui laga sengit.

Timnas U-23 Australia sempat unggul terlebih dahulu melalui gol Marc Tokich (53') dan Patrick Wood (59').

Timnas U-23 Indonesia sempat mengejar melalui Witan Sulaeman pada menit ke-68 sebelum Australia semakin menjauh melalui gol Jacob Italiano pada menit ke-77.

Garuda Muda kemudian memangkas keunggulan melalui gol Taufik Hidayat pada menit ke-84, namun ketertinggalan 2-3 bertahan hingga laga usai.

Baca Juga: Prestasi Bak Langit dan Bumi, Australia Pantang Remehkan Timnas Wanita Indonesia di Piala Asia

Lalu, dalam laga leg kedua yang digelar pada Jumat (29/10/2021) malam WIB, Timnas U-23 Indonesia lagi-lagi menelan kekalahan tipis dari Australia.

Timnas U-23 Indonesia dipaksa mengakui keunggulan Australia melalui gol tunggal Patrick Wood pada menit ke-10.

Dari dua laga tersebut, Timnas U-23 Indonesia dinyatakan kalah dengan agregat 2-4 dari Australia.

Timnas U-23 Indonesia pun dinyatakan tidak lolos ke Piala Asia U-23 2022 yang akan digelar di Uzbekistan.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Kalah Terhormat di Level Asia, Malaysia dan Vietnam Mujur di Kelas ASEAN

Sedangkan Timnas U-23 Australia berhak tampil di kompetisi yang digelar pada Juni 2022 tersebut.

Meski gagal melaju ke Piala Asia U-23 2022, Timnas U-23 Indonesia dinilai mengalami kemajuan besar di tangan Shin Tae-yong.

Sebab, Timnas U-23 Indonesia mampu kalah jauh lebih tipis ketimbang saat Shin Tae-yong menjadi lawan.

Shin Tae-yong pernah menjadi lawan Timnas U-23 Indonesia ketika menangani Timnas U-23 Korea Selatan (Korsel) lebih dari 5 tahun silam.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Vs Australia - Dua Pesan Shin Tae-yong untuk Anak Asuhnya demi Piala Asia U-23

Shin Tae-yong menjadi pelatih Timnas U-23 Korsel pada Kualifikasi Piala Asia U-23 2016 yang digelar pada Maret 2015.

Ketika itu, Timnas U-23 Korsel dan Indonesia bergabung dengan Timor Leste dan Brunei Darussalam di Grup H.

Grup H Kualifikasi Piala Asia U-23 2016 kala itu digelar di Gelora Bung Karno, Jakarta, Indonesia.

Dalam dua laga pertama, Timnas U-23 Korsel dan Indonesia sama-sama mencatatkan hasil yang menjanjikan.

Baca Juga: Drawing Piala Asia 2022 - Timnas Wanita Indonesia Jumpa Langganan Piala Dunia, Vietnam Lebih Apes

Timnas U-23 Korsel berhasil membantai Brunei dengan skor 5-0 dan Timor Leste dengan skor 3-0.

Sedangkan Timnas U-23 Indonesia yang kala itu dilatih oleh Aji Santoso juga menang dengan skor 5-0 atas Timor Leste dan 2-0 atas Brunei.

Namun, pada laga terakhir, Timnas U-23 Indonesia yang menjadi tuan rumah malah dilumat oleh Timnas U-23 Korsel asuhan Shin Tae-yong dengan skor 0-4.

Kekalahan telak itu juga memupus harapan Timnas U-23 Indonesia untuk bisa menembus putaran final Piala Asia U-23 2016.

Sebab, Timnas U-23 Indonesia kalah dalam perankingan runner-up terbaik karena kalah secara selisih gol.

Baca Juga: Langkahi Indonesia, Timnas U-23 Malaysia Jadi Tim ASEAN Pertama yang Lolos Piala Asia

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X