Meski demikian, PSG yang tanpa diperkuat Messi justru mampu membalikkan kedudukan menjadi 2-1.
Dua gol PSG itu masing-masing dicetak oleh Marquinhos di menit ke-74 dan Di Maria pada menit ke-88.
Namun, selepas laga, keputusan sang pelatih Mauricio Pochettino menarik keluar Messi pun menjadi sorotan dan menimbulkan pertanyaan.
Mantan pelatih Tottenham Hotspur itu menjelaskan bahwa Messi mengalami cedera dan ia tak ingin mengambil risiko dengan memaksakannya bermain.
"Kita harus menunggu," ungkap Pochettino sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Metro.
"Kami bersama dokter di babak pertama, ini sebagai tindakan pencegahan, dia tidak bisa melanjutkan pertandingan."
"Kami berharap itu bukan masalah yang serius," tambah Pochettino.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar