SUPEBALL.ID - Pelatih Vietnam, Park Hang-seo, memutuskan untuk memanggil 8 pemain jebolan timnas U-23 untuk melengkapi skuad Piala AFF 2020.
Timnas U-23 Vietnam baru saja memastikan satu tempat di putaran final Piala Asia U-23 2022 di Uzbekistan.
Satu tiket diraih Vietnam usai mengalahkan Myanmar di laga laga pamungkas di Grup I Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
Bermain di Stadion Dolen Omurzakov, Bishkek, Kirgistan, Selasa (2/11/2021) sore WIB, Vietnam menang tipis 1-0.
Baca Juga: Piala AFF - Antisipasi Grup Neraka bersama Timnas Indonesia, Pelatih Malaysia Mulai Gelisah
Gol kemenangan skuad asuhan Park Hang-seo pada pertandingan ini dicetak oleh Ho Thanh Minh pada menit ke-59.
Hasil ini membuat Vietnam lolos ke putaran final Piala Asia U-23 sebagai juara Grup I dengan koleksi 6 poin dari dua laga.
Vietnam menjadi tim Asia Tenggara ketiga yang melaju ke putaran final setelah Malaysia dan Thailand.
Setelah kualifikasi, pelatih Park Hang-seo memutuskan untuk memanggil 8 pemain Timnas U-23 ke timnas senior.
Delapan pemain tersebut nantinya akan melengkapi skuad Timnas Vietnam di ajang Piala AFF 2020 mulai bulan Desember.
Baca Juga: Timnas Indonesia Gelar Dua Uji Coba Jelang Piala AFF 2020, Hanya Satu yang Dianggap FIFA?
Dari 8 pemain tersebut ada 5 nama yang sudah pernah berlatih dengan tim senior, sedangkan sisanya merupakan debutan.
Ke-5 nama yang sudah pernah berlatih bersama tim senior adalah Nguyen Van Toan (kiper), Bui Hoang Viet Anh (bek), Le Van Xuan (gelandang), Nguyen Thanh Binh (gelandang), Ly Cong Hoang Anh (gelandang).
Adapun tiga pemain tersisa yang mendapat panggilan senior pertama adalah Nham Manh Dung, Le Van Do, dan Tran Van Dat.
Selain delapan wajah-wajah muda, Park Hang-seo juga memanggil gelandang Do Hung Dung, yang baru pulih dari cedera panjang.
Namun, lantaran baru pulih dari cedera serius, kemungkinan pemain ini untuk bermain di Piala AFF masih terbilang kecil.
Baca Juga: Kesulitan Dapat Izin Klub, Timnas Indonesia Tak Jadi Bawa Elkan Baggott ke Piala AFF 2020
Dilansir SuperBall.id dari Sports 442, Vietnam berjanji akan menghadirkan permainan yang baru di Piala AFF dengan masuknya wajah baru.
Di samping itu, ini juga merupakan rencana Vietnam untuk membangun generasi masa depan yang tidak bergantung pada pilar senior.
Seperti diketahui, Piala AFF 2020, yang tertunda beberapa kali karena pandemi Covid-19, bakal berlangsung di Singapura pada 5 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022.
Di Piala AFF 2020, Vietnam tergabung ke dalam Grup B yang disebut sebagai grup neraka bersama Indonesia, Malaysia, Laos, dan Kamboja.
Vietnam merupakan juara bertahan dari ajang dua tahunan itu setelah mengalahkan Malaysia di final edisi 2018.
Baca Juga: Saddil Ramdani Terkurung di Malaysia, Jangan Sampai Kasus Legenda Timnas Indonesia Terulang!
Sementara itu, Timnas Indonesia akan menggelar pemusatan latihan (TC) di Turki untuk persiapan terbaik menghadapi Piala AFF.
Selain pemusatan latihan, skuad asuhan Shin Tae-yong juga akan melakoni pertandingan uji coba selama di Turki.
Dua negara yang dikabarkan bakal menjadi lawan uji coba Timnas Indonesia adalah Afghanistan dan Myanmar.
Pada Piala AFF edisi terakhir tahun 2018, Timnas Indonesia gagal melaju ke semifinal setelah finis keempat di grup dengan nilai 4.
Baca Juga: Piala AFF 2020 Ada Perubahan, Shin Tae-yong Tak Perlu Ulangi Keluhannya di Timnas U-23 Indonesia
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | sports442.com |
Komentar