Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tangisan Pemain Man United Iringi Pemecatan Solskjaer, Pembelaan Bruno Fernandes Sia-sia

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 21 November 2021 | 10:21 WIB
Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes, menangis usai timnya dikalahkan Villarreal dalam laga final Liga Europa di Stadion Gdansk, Rabu (26/5/2021).
TWITTER.COM/ESPNUK
Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes, menangis usai timnya dikalahkan Villarreal dalam laga final Liga Europa di Stadion Gdansk, Rabu (26/5/2021).

SUPERBALL.ID - Pembelaan Bruno Fernandes tampaknya akan menjadi sia-sia setelah Manchester United memecat Ole Gunnar Solskjaer.

Man United kembali menelan hasil mengecewakan saat bertandang ke markas Watford di laga pekan ke-12 Liga Inggris 2021-2022.

Bermain di Stadion Vicarage Road, Sabtu (20/11/2021) malam WIB, Manchester United kalah telak dengan skor 1-4.

Gol-gol tim tuan rumah dicetak oleh Joshua King, Ismaila Sarr, Joao Pedro, dan Emmanuel Dennis.

 Baca Juga: 3 Calon Kuat Pengganti Solskjaer di Man United dan 2 Opsi Alternatif

Sedangkan satu-satunya gol Setan Merah lahir melalui pemain pengganti, Donny van de Beek.

Hasil ini membuat Manchester United telah menelan lima kekelahan dalam tujuh laga terakhir di Liga Inggris.

Manchester United saat ini harus puas bertengger di urutan ketujuh klasemen sementara dengan koleksi 17 poin.

Tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer terpaut 12 poin dari pemuncak klasemen Chelsea.

Dilansir SuperBall.id dari Mirror, para pemain Setan Merah berpikir bakal berpisah dengan Solskjaer usai laga tersebut.

Baca Juga: Ole Gunnar Solskjaer Resmi Dipecat Manchester United

Bahkan, beberapa di antaranya dikabarkan menangis di rung ganti karena merasa itu akan menjadi pertandingan terakhir Solskjaer.

Sementara itu, Solskjaer sempat mendatangi tribune fan United dan melambaikan tangan kepada mereka usai pertandingan.

Namun, bukannya tepuk tangan, pelatih asal Norwegia itu justru mendapat cemoohan dari fans Manchester United.

Melihat hal tersebut, Bruno Fernandes tak terima dan mengarahkan jarinya untuk menunjuk ke semua rekan satu timnya.

Ia meminta para suporter untuk tidak hanya menyalahkan Solskjaer, melainkan juga para pemain.

 Baca Juga: Gary Neville Sebut Kesalahan Konyol yang Dilakukan Solskjaer di Man United

Namun, tampaknya pembelaan bintang asal Portugal itu akan menjadi sia-sia lantaran klub sepakat bahwa Solskjaer-lah yang salah.

Menurut The Athletic, Manchester United dilaporkan telah memutuskan untuk berpisah dengan Solskjaer.

Adapun pakar transfer Fabrizio Romano mengatakan bahwa pimpinan Man United bertemu hingga lima jam setelah pertandingan.

Hasil dari pertemuan tersebut adalah keputusan untuk memecat Solskjaer.

"Dewan Manchester United telah memutuskan untuk memecat Ole Gunnar Solskjaer setelah pembicaraan internal," tulis Romano di Twitter.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Terlalu Berat untuk Solskjaer, Ranieri: Berikan ke Saya Saja

"Setelah Joel Glazer menyetujui keputusan itu, pemecatan akan dikonfirmasi dan diumumkan oleh Man United," tambahnya.

Klub bertekad untuk memastikan Solskjaer menerima perpisahan yang terhormat dan pengumuman resmi akan dirilis.

Lantaran Solskjaer baru saja menandatangani kontrak tiga tahun pada Juli 2021, Man United harus membayar biaya kompensasi.

Solskjaer bakal menerima bayaran sebesar 7,5 juta pound sebagai biaya kompensasi.

Laporan mengatakan bahwa Darren Fletcher akan menjadi pelatih sementara selepas kepergian Solskjaer.

Baca Juga: Solskjaer Yakin Harry Maguire Bakal Bungkam Kritik Legenda Man United

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : Mirror.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X