Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Tiga Aspek Penting yang Bisa Dibawa Ralf Rangnick ke Manchester United

By Muhammad Respati Harun - Jumat, 26 November 2021 | 13:38 WIB
Mantan pelatih RB Leipzig, Ralf Rangnick dilaporkan tertarik menggantikan posisi Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United.
TWITTER.COM/BARCAUNIVERSAL
Mantan pelatih RB Leipzig, Ralf Rangnick dilaporkan tertarik menggantikan posisi Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United.

Baca Juga: Bahagia Tangani Messi dkk, Pochettino Bantah Kedekatan dengan Manchester United

Peran Jangka Panjang

Bukan hanya diikat sebagai pelatih, Rangnick juga bisa jadi diangkat ke posisi yang lebih tinggi selama dua tahun berikutnya.

Pada posisi yang lebih tinggi tersebut, Rangnick akan memegang peran penting sebagai konsultan bagi Manchester United.

Peran tersebut tentu bukanlah hal yang asing bagi Rangnick.

Rangnick sempat beberapa tahun menjabat sebagai direktur di Red Bull baik di Salzburg maupun RB Leipzig.

Selama masa jabatannya tersebut, Rangnick bukan hanya bertugas untuk mengarahkan taktik tetapi juga soal rekrutmen pemain.

Baca Juga: Catat Debut Gemilang, Michael Carrick Persembahkan Kemenangan Man United untuk Solskjaer

Sejumlah pemain yang bakatnya dinaikkan oleh Rangnick adalah Sadio Mane, Naby Keita, Dayot Upamecano, Joshua Kimmich, Erling Haaland, dan lain-lain.

Masalah rekrutmen itulah yang pernah disoroti oleh Rangnick terhadap Manchester United.

Rangnick menyoroti keputusan transfer Manchester United yang kerap tidak tepat sejak ditinggal pensiun oleh Sir Alex Ferguson.

"Sejak Sir Alex pergi, mereka (Manchester United) sangatlah mengecewakan, mereka tidak memenangkan gelar sejak dia pergi," nilai Rangnick.

"Di klub manapun, jika kamu tidak bisa mendapat pemain yang diinginkan, maka setidaknya kamu tidak mendatangkan pemain yang salah," sambungnya.

Baca Juga: Chelsea Berhasil Lumat Juventus, Dua Eks Man United Puji Kualitas Akademi The Blues

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Daily Mirror

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X