Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala AFF - Akui Timnas Indonesia Kuat, Eks Bintang AC Milan Bakal Lakukan Ini demi Poin Penuh

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 3 Desember 2021 | 16:18 WIB
Keisuke Honda saat pertama kali memimpin latih Tim Nasional Kamboja sebagai pelatih kepala.
Alvino
Keisuke Honda saat pertama kali memimpin latih Tim Nasional Kamboja sebagai pelatih kepala.

Menurut mantan bintang AC Milan itu, Kamboja akan mengalahkan beberapa tim terkuat dan lolos dari fase grup.

Untuk mewujudkan ambisi tersebut, Honda mengaku akan mempelajari cara bermain dan teknik lawan-lawannya, termasuk Timnas Indonesia.

 Baca Juga: Piala AFF - Masih Sibuk Bela FK Senica, Egy Maulana Vikri Diprediksi Gabung Timnas Indonesia di Tanggal Ini

"Grup kami terdiri dari tim-tim kuat," kata Honda, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Khmer Times.

"Sebagai pelatih, kami akan mempelajari cara mereka bermain, teknik mereka, untuk mengalahkan beberapa tim terkuat di kawasan ini,” tambahnya.

Pernyataan Honda ini bisa jadi bertujuan untuk mendongkrak moral para pemain Kamboja agar lebih percaya diri menghadapi tim yang lebih kuat.

Pasalnya, Kamboja kerap menerima kekalahan telak ketika menghadapi lawan yang lebih kuat.

Di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia, mereka hanya meraih 1 poin dalam 8 pertandingan, mencetak 2 gol dan kebobolan 44 gol.

Mereka bahkan kalah dari Iran dengan skor total 0-24 setelah dua pertandingan (masing-masing dengan skor 0-14 dan 0-10).

 Baca Juga: Pelatih Thailand Tiru Aksi Bek Timnas Indonesia demi Fokus di Piala AFF 2020


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Khmer Times

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X