SUPERBALL.ID - Ban kapten berwarna putih menjadi pilihan Timnas Indonesia alih-alih menggunakan ban pelangi di laga perdana Piala AFF 2020.
Timnas Indonesia baru saja melakoni laga pertama di Piala AFF 2020 dengan menghadapi Timnas Kamboja di Bishan Stadium, Singapura, Kamis, (9/12/2021).
Di laga tersebut Timnas Indonesia menang dengan skor 4-2.
Empat gol timnas Indonesia tercipta oleh tiga pemain berbeda, yakni Rachmat Irianto yang mencetak brace (4', 33'), Evan Dimas (17'), dan Ramai Rumakiek (54').
Sementara gol balasan Kamboja dicatatkan atas nama Yue Safy (37') dan Prak Mony Udom (60').
Sepanjang 90 menit pertandingan, Witan Sulaeman mendominasi penguasaan bola dan membuat pasukan Ryu Hirose tidak banyak berkutik.
Selain kemenangan timnas Indonesia, satu hal yang banyak disorot dari laga melawan timnas Kamboja adalah ban kapten yang dikenakan Evan Dimas.
Baca Juga: Hasil Piala AFF 2020 - Cukur Kamboja, Timnas Indonesia Sah Gusur Vietnam dari Posisi Kedua
Tampak pemain Bhayangkara FC itu mengenakan ban berwarna putih, alih-alih mengenakan ban pelangi.
Editor | : | Imadudin Adam |
Komentar