Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tuai Kontroversi, Ini Alasan Timnas Indonesia Raih Fair Play Award di Piala AFF 2020

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 3 Januari 2022 | 07:05 WIB
Para pemain Timnas Indonesia saling memotivasi diri menghadapi Singapura dalam semifinal leg pertama Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Kallang, Singapura, Rabu (22/12/2021) malam WIB.
PSSI.ORG
Para pemain Timnas Indonesia saling memotivasi diri menghadapi Singapura dalam semifinal leg pertama Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Kallang, Singapura, Rabu (22/12/2021) malam WIB.

SUPERBALL.ID - Meski menuai kontroversi, Timnas Indonesia dinilai layak meraih penghargaan tim fair play di Piala AFF 2020 karena beberapa alasan, apa saja?

Seperti diketahui, Timnas Indonesia tampil sebagai runner-up di ajang Piala AFF 2020, yang baru saja berakhir.

Timnas Indonesia harus puas menjadi runner-up untuk kali keenam setelah kalah agregat 6-2 dari Thailand di final.

Setelah kalah 0-4 pada leg pertama, skuad Garuda menahan imbang Thailand pada pertandingan final leg kedua.

 Baca Juga: Hasil Final Piala AFF 2020 - Imbang Lawan Thailand, Timnas Indonesia Gagal Akhiri Puasa Gelar

Bermain di Stadion National Singapura, Sabtu (1/1/2022) malam WIB, kedua tim bermain imbang dengan skor 2-2.

Timnas Indonesia mampu unggul lebih dulu ketika laga baru berjalan 7 menit lewat gol yang dicetak oleh Ricky Kambuaya.

Namun, Thailand kemudian berbalik unggul di babak kedua berkat gol Adisak Kraisorn (54') dan Sarach Yooyen (56').

Gol Egy Maulana Vikri pada menit ke-80 berhasil memaksa pertandingan berakhir dengan skor sama kuat 2-2.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Zingnews.vn, Thethao247.vn, AFFSuzukiCup.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X