Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sebut Nama Shin Tae-yong, Ini Kata Asnawi Mangkualam Usai Teken Kontrak Baru di Ansan Greeners

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 6 Januari 2022 | 14:46 WIB
Asnawi Mangkualam Bahar mendongkrak semangat Timnas Indonesia di Piala AFF untuk tak menjadi runner-up lagi.
INSTAGRAM.COM/ASNAWI_BHR
Asnawi Mangkualam Bahar mendongkrak semangat Timnas Indonesia di Piala AFF untuk tak menjadi runner-up lagi.

SUPERBALL.ID - Pemain Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar, resmi memperpanjang kontraknya bersama klub K-League 2, Ansan Greeners.

Menurut situs resmi Ansan Greeners, negosiasi pembaruan kontrak Asnawi sebenarnya nyaris menemui jalan buntu.

"Karena reaksi dan kinerja yang tidak terduga, negosiasi pembaruan kontrak memakan waktu sedikit lebih lama dan negosiasi hampir gagal."

Namun, pada akhirnya kedua belah pihak mencapai kata sepakat untuk melanjutkan kerja sama hingga dua tahun ke depan.

Baca Juga: Timnas Indonesia Punya Indra Sjafri, Malaysia Pilih Bule Top dan Langsung Bikin Kejutan

Kabar ini diumumkan oleh situs resmi Ansan Greeners pada Kamis (6/1/2022) siang WIB dan didukung oleh unggahan di Instagram klub.

"Ansan Greeners perpanjang kontrak dengan Asnawi Mangkualam," tulis akun instagram Ansan Greeners.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh 안산그리너스FC (@ansan_greeners_fc)

Mengomentari kontrak baru Asnawi, pelatih Ansan Greeners Jo Min-guk yakin anak asuhnya itu bisa tampil lebih baik pada musim 2022.

"Saya tahu Asnawi karena dia sangat terpukul saat kalah dari Daejeon musim lalu," ujar Jo Min-guk.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Instagram, greenersfc.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X