SUPERBALL.ID - Masa depan bomber timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri di tim asal Slovakia, FK Senica akhirnya menjadi jelas.
Sebelumnya nasib Egy di FK Senica dipertanyakan karena kontraknya berakhir per Desember 2021.
Agen Egy, Dusan Bogdanovic belum juga memberikan kepastian soal kontrak Egy di sana.
Dusan hanya menyebut jika semua pemain yang ada dalam naungannya termasik Egy bakal mendapatkan yang terbaik.
"Dalam 1-2 hari semua beres," kata Dusan Bugdanovic
"Yang terbaik pasti."
Baca Juga: Zidane Disiapkan Melatih PSG untuk Membuka Jalan Bagi Pochettino ke Manchester United
"Untuk semua anak-anak, tinggal mereka lanjut bekerja keras," ujarnya.
Tak berselang lama, kabar baik pun diberikan oleh FK Senica.
FK Senica mengumumkan telah resmi memperpanjang kontrak Egy Maulana Vikri.
Hal tersebut dilakukan melalui akun instagram resmi klub pada Kamis (20/1/2022).
Terkait durasi kontrak, FK Senica belum memberikan informasi lebih lanjut.
"Selamat datang kembali," tulis FK Senica, dilansir Superball.id dari instagram resmi klub.
"Kami dengan senang hati mengumumkan bahwa pemain bernomor punggung 17 kami Egy Maulana Vikri memperpanjang kontraknya di FK Senica," sambungnya.
Baca Juga: Manchester United Tawarkan Jadon Sancho ke Klub Raksasa Spanyol
Dikutip dari transfermarkt, kontrak Egy Maulana Vikri di FK Senica dinilai akan sampai tahun 2023 mendatang.
Sementara itu, sejauh ini Egy sudah tampil dalam 15 pertandingan dengan FK Senica disemua ajang.
Penampilan Egy pun cukup impresif.
Dari 15 laga Egy mampu mengoleksi dua gol dan empat assist.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : |
Komentar