Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lawan Bali United di Piala AFC Gaet Bek yang Pernah Kawal Cristiano Ronaldo hingga Lewandowski

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 31 Januari 2022 | 15:15 WIB
Marc Vales Gonzalez (depan) saat mewakili Timnas Andorra melawan Timnas Polandia yang dipimpin Robert Lewandowski.
BHARIAN.COM.MY
Marc Vales Gonzalez (depan) saat mewakili Timnas Andorra melawan Timnas Polandia yang dipimpin Robert Lewandowski.

Adapun pemain yang dimaksud adalah bek tengah Timnas Andorra, Marc Vales Gonzalez.

Baca Juga: Piala AFC 2022 - Segrup Bali United, Pelatih Klub Malaysia Akui Bakal Hadapi Tantangan Berat

Kehadiran bek berusia 31 tahun itu di Kedah Darul Aman FC memang sudah dinantikan oleh para penggemar klub.

Pasalnya, sebelumnya sudah banyak rumor yang mengaitkan Gonzalez dengan Kedah Darul Aman FC.

Kabar bergabungnya Gonzalez ke Kedah Darul Aman FC diumumkan melalui media sosial mereka pada Sabtu (29/1/2022).

"KDA FC dengan ini mengumumkan pemain impor baru untuk musim 2022, Marc Vales Gonzalez," tulis akun Instagram klub.

"Dengan pengumuman ini, tim KDA FC kini melengkapi daftar 30 pemain untuk musim 2022 dan Gonzalez mengisi slot pemain impor kuota internasional ketiga untuk skuad KDA FC."

Baca Juga: Ngegas di Piala AFF 2020, Benarkah Irfan Jaya akan Digaji Rp7 Miliar?

"Sebelumnya, KDA FC telah mengkonfirmasi Dechi Marcel N'guessan, Ronald Ngah Wanja (Kuota Internasional), Jang Suk-Won (Kuota Asia) dan Dennis Buschening (Kuota Asean) sebagai 4 pemain impor untuk skuad hijau dan kuning," tambahnya.

Dilansir SuperBall.id dari Bharian.com.my, pemain kelahiran Les Escaldes itu bisa dibilang bukan pemain asing biasa.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Bharian.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X