Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sebelum Gabung Barcelona, Aubameyang Pernah Janji Bakal Main di Real Madrid

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 1 Februari 2022 | 15:33 WIB
Pierre-Emerick Aubameyang merayakan gol ke gawang Crystal Palace di Emirates Stadium dalam laga pekan ke-8 Liga Inggris 2021-2022, Senin (18/10/2021) waktu setempat atau Selasa pukul 02.00 WIB.
TWITTER.COM/HQ2YASSIN
Pierre-Emerick Aubameyang merayakan gol ke gawang Crystal Palace di Emirates Stadium dalam laga pekan ke-8 Liga Inggris 2021-2022, Senin (18/10/2021) waktu setempat atau Selasa pukul 02.00 WIB.

Namun, pada akhirnya Aubameyang resmi pindah ke Barcelona setelah melalui proses negosiasi yang cukup alot.

 Baca Juga: Barcelona dan Dortmund Ditengah Kesepakatan Tukar Guling untuk Pemain Ini

Pengumuman resmi terkait kedatangan Aubameyang akan diumumkan oleh Barcelona pada hari ini, Selasa (1/2/2022) waktu setempat.

Ironisnya, Aubameyang ternyata pernah berjanji bahwa ia akan membela Real Madrid jauh sebelum bergabung ke Barcelona.

Seperti diketahui, Real Madrid dan Barcelona adalah dua klub dengan rivalitas terbesar di Spanyol bahkan mungkin Eropa.

Aubameyang menyatakan niatnya untuk bermain di Real Madrid ketika masih memperkuat Borussia Dortmund pada tahun 2016.

Hal itu ia ungkapkan setelah pertandingan antara Borussia Dortmund dan Real Madrid di Liga Champions.

Aubameyang saat itu ditanya oleh seorang reporter dari BeIN Sport tentang kemungkinan pindah ke Los Blancos.

 Baca Juga: Perusahaan Kripto, Tencent, Hingga Spotify Berebut Jadi Sponsor Barcelona

"Tentu saja, seperti yang selalu saya katakan, saya berjanji kepada kakek saya bahwa saya akan bermain di sini," jawab Aubameyang, dikutip SuperBall.id dari Marca.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Marca.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X