Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ralf Rangnick Timbulkan Konflik Baru di Man United, Mirip Kasus Anthony Martial

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 4 Februari 2022 | 18:00 WIB
Pelatih Manchester United, Ralf Rangnick.
FOOTBALL DAILY
Pelatih Manchester United, Ralf Rangnick.

Juru taktik asal Jerman itu mengungkapkan alasan di balik pemain Timnas Inggris itu tetap di Old Trafford.

Baca Juga: Belum Selesai, MU Lakukan Hal Ini untuk Buktikan Tak Ada Lagi Dukungan terhadap Greenwood

"Tiga minggu lalu, Jesse tidak ingin pergi. Kemudian dia berubah pikiran," kata Rangnick, dikutip SuperBall.id dari MEN.

"Saya mengobrol dengannya 10 hari yang lalu dan saya bisa sepenuhnya mengerti mengapa dia ingin pergi, untuk mendapatkan waktu bermain demi masa depannya dan Piala Dunia."

“Saya berkata kepadanya saat itu jika dia menemukan klub yang dia inginkan dan menemukan solusi dengan klub kami, saya akan membiarkannya pergi," tambahnya.

Rangnick menjelaskan bahwa situasi Mason Greenwood menjadi salah satu faktor di balik bertahannya Lingard.

Di samping itu, Manchester United juga tidak dapat menemukan kesepakatan yang cocok untuk Lingard.

Baca Juga: Man United Tolak Kesempatan Rekrut 3 Pemain Januari Ini, Termasuk Target Barcelona

"Jelas, dengan semua perkembangan dalam beberapa hari terakhir, segalanya berubah sedikit," ucap Rangnick.

"Di sisi lain, kami juga tidak memiliki kesepakatan dengan klub lain dan kami harus mengambil keputusan akhir dengan dewan."


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Manchestereveningnews.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X