Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Ada Pemain yang Lebih Apes dari Lionel Messi di 5 Liga Top Eropa

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 8 Februari 2022 | 18:26 WIB
Lionel Messi dalam laga Piala Prancis antara PSG dan Nice.
TWITTER.COM/AZUMA_RAZAK
Lionel Messi dalam laga Piala Prancis antara PSG dan Nice.

SUPERBALL.ID - Statistik mencatat tidak ada pemain lain di lima liga top Eropa yang lebih apes dari megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi.

Paris Saint-Germain (PSG) sukses melibas juara bertahan Lille dalam laga lanjutan Liga Prancis 2021-2022.

Bermain di Stadion Pierre-Mauroy, Senin (7/2/2022) dini hari WIB, Les Parisiens menang telak dengan skor 5-1.

Lionel Messi mampu tampil apik di pertandingan tersebut dengan mencetak satu gol dan membuat satu asis.

Baca Juga: Lagi, Kylian Mbappe Dicap Egois oleh Fans PSG karena Tak Mau Oper Bola ke Lionel Messi

Megabintang asal Argentina itu menciptakan asis untuk gol Presnel Kimpembe pada menit ke-32.

Messi mengirimkan umpan sepak pojok ke dalam kotak penalti yang disambut dengan sepakan kaki kiri oleh Kimpembe.

Seakan belum puas hanya membuat asis, kapten Timnas Argentina itu kemudian mencetak gol pada menit ke-38.

Gol tersebut berawal dari aksi Kylian Mbappe yang menggiring bola dari sebelah kiri.

Laju Mbappe mampu dihentikan oleh bek-bek Lille, tetapi bola justru jatuh ke kaki Messi, sedikit di luar kotak penalti.

Baca Juga: Ternyata Seperti Ini Menu Diet Sehat Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi

Messi langsung membawa bola masuk ke kotak penalti dan mencungkil bola melewati kiper Lille, Ivo Grbic.

Gol tersebut sekaligus mengakhiri puasa gol Messi dalam lima pertandingan terakhir di Liga Prancis musim ini.

Terakhir kali Messi mencetak gol di Liga Prancis adalah pada 20 November lalu ketika PSG mengalahkan Nantes 3-1.

Sayangnya, kontribusi gol Messi masih terbilang minim dengan baru mencetak dua gol di Liga Prancis sejauh musim ini.

Ia hanya tajam di Liga Champions dengan membukukan lima gol.

Kontribusi Messi di Liga Prancis justru lebih besar sebagai pemberi asis.

Baca Juga: Lionel Messi Larang Rencana Xavi Bawa Pulang Pemain PSG ke Barcelona

Tambahan satu asis di laga kontra Lille membuat Messi kini telah mengemas enam asis untuk rekan setimnya.

Minimnya kontribusi gol Messi di Liga Prancis tidak lepas dari nasib apes yang kerap dialami pemain berjuluk La Pulga itu.

Sejak bergabung dengan PSG pada bursa transfer musim panas 2021, Messi terbilang akrab dengan tiang atau mistar gawang.

Tercatat sudah sebanyak 9 kali upaya dari Messi untuk mencetak gol selalu digagalkan tiang atau mistar gawang.

Bahkan jumlah tersebut lebih banyak dari jumlah golnya bersama PSG di semua kompetisi musim ini, yakni 7 gol.

Baca Juga: Ini Alasan Messi Pakai Nomor Punggung Neymar di Laga Coupe de France

Adapun tujuh dari sembilan upaya Messi yang membentur tiang atau mistar gawang tersebut terjadi di Liga Prancis.

Paling anyar tentu adalah sepakan bebas melengkung Messi yang masih bisa digagalkan oleh mistar gawang Lille.

Menurut Opta, tidak ada pemain lain dengan upaya membentur tiang atau mistar yang lebih banyak dari Messi di lima liga top Eropa.

Hanya Bryan Mbeumbo dari Brentford yang memiliki jumlah sejajar dengan mantan kapten Barcelona itu.

Baca Juga: Cerita Pemain Brighton Saat Messi Membela Dirinya yang Diejek Rekan-rekan Setimnya

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Opta Jose, Marca.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X