Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

3 Rival Utama Sibuk Uji Coba, PSSI Pede Timnas U-23 Indonesia Bisa Juara Tanpa Latih Tanding

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 8 Februari 2022 | 21:44 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 27 Januari 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 27 Januari 2022.

SUPERBALL.ID - Tidak ada laga uji coba layaknya tiga rival utama, PSSI optimistis dan tetap memasang target juara untuk Timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 2022.

Piala AFF U-23 2022 sebentar lagi bakal berlangsung, tepatnya pada 14-26 Februari di Phnom Penh, Kamboja.

Timnas U-23 Indonesia selaku juara bertahan tergabung di Grup B bersama Malaysia, Myanmar, dan Laos.

Sementara Grup A terdiri dari tuan rumah Kamboja, Timor Leste, Filipina, dan Brunei Darussalam.

Adapun Grup C diisi oleh tiga tim yakni Thailand, Vietnam, dan Singapura.

 

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Diperkuat 8 Pemain Jebolan Piala AFF 2020, Media Vietnam Minder

Selain Timnas U-23 Indonesia, tiga rival terbesar Garuda Muda saat ini tengah sibuk menjalani persiapan.

Timnas U-23 Malaysia telah memulai pemusatan latihan (TC) sejak tanggal 27 Januari 2022.

Selain TC, Timnas U-23 Malaysia juga melakoni beberapa laga uji coba sebelum mentas di Piala AFF U-23 2022.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : PSSI.org, Thethao247.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X