Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Lionel Messi Paling Girang, Reaksi Para Pemain PSG Ketemu Real Madrid Bikin Sergio Ramos Kaget

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 12 Februari 2022 | 12:21 WIB
Lionel Messi (foto kiri) dan Sergio Ramos (foto kanan).
TWITTER.COM/DIARIOCORREA
Lionel Messi (foto kiri) dan Sergio Ramos (foto kanan).

SUPERBALL.ID - Bek tengah Paris Saint-Germain (PSG), Sergio Ramos, dikabarkan kaget melihat reaksi rekan-rekan setimnya saat tahu akan bertemu Real Madrid.

Peristiwa tidak biasa terjadi dalam undian babak 16 besar Liga Champions 2021-2022 pada 13 Desember 2021 lalu.

Untuk pertama kalinya dalam sejarah Liga Champions, undian dibatalkan dan harus diulang karena masalah teknis.

Berdasarkan hasil undian ulang, laga yang mempertemukan Real Madrid dan PSG menjadi salah satu partai menarik.

 

 Baca Juga: Tak Ada Pemain yang Lebih Apes dari Lionel Messi di 5 Liga Top Eropa

Pada undian pertama, PSG bertemu dengan Manchester United dan Real Madrid dipertemukan dengan Benfica.

Dilansir SuperBall.id dari ABC, hasil undian ulang tersebut rupanya menimbulkan reaksi luar biasa di antara para pemain PSG.

Ruang ganti PSG dipenuhi dengan kegembiraan dan euforia ketika mereka mengetahui akan bermain melawan Real Madrid.

"Kami akan menghancurkan mereka" adalah kalimat yang paling banyak diucapkan pemain PSG setelah mengetahui hasil undian ulang tersebut.

ABC menggambarkan suasana kegembiraan PSG seolah-olah mereka akan bertemu dengan tim papan bawah.

Masih menurut sumber yang sama, Lionel Messi disebut menjadi pemain yang paling bahagia dibanding pemain lain.

 Baca Juga: Lagi, Kylian Mbappe Dicap Egois oleh Fans PSG karena Tak Mau Oper Bola ke Lionel Messi

"Dia bahkan melompat kegirangan," kata saksi yang menyaksikan langsung di ruang ganti PSG kepada ABC.

Sementara itu, Sergio Ramos menjadi salah satu pemain yang tidak menunjukkan reaksi berlebihan saat bermain melawan Real Madrid.

Hal itu tentu sangat beralasan mengingat Ramos merupakan mantan pemain sekaligus kapten Real Madrid.

Bek tengah berusia 35 tahun itu bahkan disebut-sebut kaget dengan reaksi rekan-rekan setimnya tersebut.

Ia tidak menyangka PSG begitu percaya diri saat bertemu Real Madrid, tim dengan koleksi gelar Liga Champions terbanyak yakni 13.

Pada awalnya, Ramos sendiri mengaku tidak berharap bertemu Real Madrid hanya setengah musim setelah ia pindah.

Satu hal yang paling membuatnya kesulitan adalah ide untuk mencetak gol ke gawang Real Madrid.

 Baca Juga: Ternyata Seperti Ini Menu Diet Sehat Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi

PSG akan menghadapi Real Madrid di Stadion Parc des Princes pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions pada 15 Februari.

Sedangkan pertandingan leg kedua bakal digelar di Stadion Santiago Bernabeu tiga minggu kemudian.

Ini merupakan kali pertama Real Madrid bertemu dengan PSG di babak 16 besar Liga Champions sejak musim 2017-2018.

Saat itu, Real Madrid mengalahkan PSG dengan skor agregat 5-2 dalam perjalanan mereka menuju juara di akhir musim.

Adapun pertemuan terakhir keduanya terjadi di babak penyisihan grup Liga Champions musim 2019-2020.

Real Madrid saat itu ditahan imbang 2-2 di Santiago Bernabeu sebelum kalah 0-3 di Parc des Princes.

 Baca Juga: Lionel Messi Larang Rencana Xavi Bawa Pulang Pemain PSG ke Barcelona

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Imadudin Adam
Sumber : abc.es

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X