Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Drawing 16 Besar Liga Europa - Barcelona Bertemu Galatasaray

By M Hadi Fathoni - Jumat, 25 Februari 2022 | 20:12 WIB
Babak 16 besar Liga Europa 2021-2022. Barcelona menjadi salah satu klub yang tak diunggulkan dalam drawing babak ini.
UEFA.COM
Babak 16 besar Liga Europa 2021-2022. Barcelona menjadi salah satu klub yang tak diunggulkan dalam drawing babak ini.


SUPERBALL.ID - Hasil drawing Liga Europa musim 2021-2022 ini penuh dengan kejutan.

Barcelona yang pada musim ini harus turun kasta ke Liga Europa dan bertemu dengan klub asal Turki, Galatasaray, pada babak 16 besar.

Pertemuan kedua klub ini didapatkan usai UEFA menggelar pengundian babak 16 besar Liga Europa di Nyon, Swiss, Jumat (25/2/2022) pukul 18.00 WIB.

Barcelona mampu menembus babak 16 besar Liga Europa usai menang atas Napoli pada play-off babak 16 besar kemarin.

Barcelona menghentikan langkah Napoli pada ajang ini setelah mendapatkan kemenangan meyakinkan dengan skor 2-4.

Leg kedua antara Barcelona dan Napoli tersebut berlangsung pada Jumat (25/2/2022) dini hari WIB.

Mereka juga unggul atas napoli dengan agregat 3-5 usai keduanya bermain imbang di leg pertama pada pekan lalu dengan skor 1-1.

Dalam laga dinihari tadi, keempat gol Barcelona diciptakan oleh Jordi Alba, Frankie de Jong, Gerrard Pique, dan Pierre Emerick Aubameyang.

Sementara dua gol Napoli dicetak oleh Lorenzo Insigne dan Matteo Politano.

Pertemuan antara Barcelona dan Galatasaray kembali berlangsung pada babak 16 besar Europa League, setelah terakhir kali mereka bertemu pada fase grup Liga Champions 2002-2003.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Diario Sport, UEFA.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X