Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ralf Rangnick Tolak Permintaan Terbaru Ronaldo di Man United

By Lola June A Sinaga - Sabtu, 26 Februari 2022 | 19:06 WIB
Cristiano Ronaldo ditarik keluar Ralf Rangnick dalam laga tunda pekan ke-17 Liga Inggris 2021-2022 antara Manchester United dan Brenford di Brentford Community Stadium, Rabu (19/1/2022) atau Kamis dini hari WIB.
TWITTER.COM/ZONKNEWS20
Cristiano Ronaldo ditarik keluar Ralf Rangnick dalam laga tunda pekan ke-17 Liga Inggris 2021-2022 antara Manchester United dan Brenford di Brentford Community Stadium, Rabu (19/1/2022) atau Kamis dini hari WIB.

SUPERBALL.ID - Cristiano Ronaldo telah meminta formasi baru di Manchester United untuk memaksimalkan dirinya.

Namun sejauh ini Ralf Rangnick menolak untuk memenuhi permintaan tersebut.

Ronaldo bisa dibilang tengah menjalani masa terburuk dalam kariernya yang luar biasa.

Pemain berusia 37 tahun itu hanya mencetak satu gol dalam sembilan pertandingan terakhir untuk Man United.

Ia bahkan gagal untuk melepaskan tembakan tepat sasaran melawan Atletico Madrid dalam laga Liga Champions pada Kamis (24/2/2022).

Tidak hanya penampilannya yang menurun, tetapi menurut satu jajak pendapat, lebih dari setengah penggemar klub tidak ingin dia tetap di Old Trafford musim depan.

Baca Juga: Pochettino Bisa Hancurkan Harapan Pemain Man United Karena Tertarik dengan Klub Lain

Kurangnya dukungan kini juga ia rasakan dari sang pelatih setelah Rangnick dilaporkan menolak saran dari Ronaldo untuk mendapatkan yang terbaik dari penyerang, dan anggota tim lainnya.

Menurut Athletic, mantan penyerang Juventus itu meminta Rangnick itu untuk mengubah sistem dan memainkan dua striker, dengan dia menjadi salah satunya.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Sportbible.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X