Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Abramovich Gagal Jual Chelsea, Seluruh Pemain Pinjaman Harus Pulang

By Lola June A Sinaga - Kamis, 10 Maret 2022 | 20:27 WIB
Para pemain Chelsea menghibur kiper mereka, Kepa Arrizabalaga (tengah), usai final Piala Liga Inggris di Stadion Wembley, London, Inggris, Minggu (27/2/2022) waktu setempat atau Senin dini hari WIB
TWITTER.COM/KEPA_46
Para pemain Chelsea menghibur kiper mereka, Kepa Arrizabalaga (tengah), usai final Piala Liga Inggris di Stadion Wembley, London, Inggris, Minggu (27/2/2022) waktu setempat atau Senin dini hari WIB

Antonio Rudiger, Cesar Azpilicueta dan Anders Christiansen akan habis kontraknya di musim panas dan di bawah sanksi saat ini, the Blues tidak dapat mempertahankan atau mengganti mereka.

Di lini tengah, Gallagher dan Gilmour tentu bisa berguna, terutama mengingat performa sang pemain saat dipinjamkan ke Crystal Palace musim ini.

Baca Juga: Makin Rumit, Rusia Saingi FIFA dan UEFA Bikin Turnamen Antarklub Diikuti 8 Negara

Danny Drinkwater dan Tiemoue Bakayoko mungkin juga telah kembali ke skuat, tetapi kontrak Drinkwater akan habis dan masa pinjaman Bakayoko di AC Milan masih hingga 2023.

Broja tampil impresif untuk Southampton dengan status pinjaman musim ini, setelah mencetak enam gol musim ini.

Southampton mungkin ingin mempertahankannya selama satu tahun lagi atau mengontraknya secara permanen, jika mereka bisa.

Michy Batshuayi juga akan kembali, setelah menandatangani kontrak baru hingga 2023 sebelum bergabung dengan Besiktas dengan status pinjaman untuk musim ini.

Baca Juga: Gara-gara Abramovich, Thomas Tuchel Marah ke Penggemar Chelsea

Tim asuhan Tomash Tuchel itu diperkirakan akan bersaing memperebutkan gelar musim ini, tetapi performa mereka menurun.

Dia tidak diragukan lagi membutuhkan dan menginginkan bala bantuan di musim panas, namun sekarang dia harus puas dengan segerombolan pemain pinjaman yang akan kembali.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : sportbible.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X