SUPERBALL.ID - Manajer Persija, Bambang Pamungkas, memberikan motivasi pada seluruh pemain Macan Kemayoran untuk menghadapi sisa laga dengan semangat.
Bambang Pamungkas meminta pada seluruh pemain untuk tidak menyerah karena sudah kalah tiga kali berturut-turut.
“Tidak boleh ada sedikitpun kata menyerah dalam benak setiap pemain. Karena sesulit dan seberat apapun situasi dalam perjalanan tim ini, kami harus tetap menghadapinya bersama-sama," ujar Bambang Pamungkas, dikutip dari website ofisial Persija.
Baca Juga: Head to Head Persikabo Vs Persija, Misi Bangkit Persija Bakal Sulit
"Hanya mereka yang berjiwa besar dan bermental kuat yang mampu bertahan dan melewatinya,” ujarnya memberikan motivasi pada seluruh pemainnya.
Bepe sapaan akrab Bambang Pamungkas mengakui jika kekalahan yang diderita oleh Persija adalah tanggung jawabnya.
"Sebagai orang yang memimpin tim, saya adalah pihak yang paling bertanggung jawab atas hasil negatif ini.”
Baca Juga: Kenapa Persija Jakarta Gagal Menandingi Persib di Liga 1 Musim Ini?
BP menjelaskan jika kekalahan tersebut memang memalukan bagi seluruh tim dan juga para suporter, tetapi BP mengharapkan para pemain tetap semangat.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | persija.id |
Komentar