Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Gagalkan Peluang Rashford, Pemain Man United Dihujat Usai Tekel Teman Sendiri

By Ragil Darmawan - Minggu, 3 April 2022 | 12:20 WIB
Bomber Manchester United, Marcus Rashford, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Tottenham Hotspur dalam laga lanjutan Liga Inggris 2021-2022.
TWITTER.COM/DAILYSTARSPORT
Bomber Manchester United, Marcus Rashford, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Tottenham Hotspur dalam laga lanjutan Liga Inggris 2021-2022.

SUPERBALL.ID - Manchester United gagal meraih poin penuh ketika menjamu Leicester City di pekan ke-31 Liga Inggris, Sabtu (2/4/2022) malam WIB.

Bermain di kandang sendiri, Stadion Old Trafford, Manchester, tim besutan Ralf Rangnick mengakhiri laga dengan skor imbang 1-1.

Bahkan Manchester United sempat tertinggal lebih dulu ketika striker Leicester Kelechi Iheanacho mencetak gol di menit ke-63.

Merespons gol dari tim tamu, para pemain Manchester United bermain lebih impresif.

Baca Juga: Tanda Tangani Kontrak Baru, Bruno Fernandes Bergabung dengan Para Pemain Bergaji Tinggi

Gelandang asal Brasil, Fred, mampu menyamakan kedudukan tiga menit berselang setelah memanfaatkan bola rebound hasil sepakan Bruno Fernandes.

Leicester sejatinya mencetak gol kedua dalam pertandingan itu, namun dianulir oleh VAR karena terjadi pelanggaran terlebih dahulu.

Manchester United kemudian mendapatkan peluang emas di menit terakhir pertandingan, tepatnya pada 90+5.

Pemain pengganti Marcus Rashford yang berhasil melewati sejumlah pemain lawan gagal menceploskan bola ke gawang Leicester.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.