Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terlihat Frustasi, Fabio Quartararo Ungkapkan Mimpi Buruknya di MotoGP Argentina

By M Hadi Fathoni - Senin, 4 April 2022 | 15:12 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, saat berada pada MotoGP Qatar 2022 di Sirkuit Losail, 4-6 Maret.
DOK. TWITTER.COM/YAMAHAMOTOGP
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, saat berada pada MotoGP Qatar 2022 di Sirkuit Losail, 4-6 Maret.

SUPERBALL.ID - Fabio Quartararo kembali mengalami penurunan performa saat membalap di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Senin (4/4/2022) dini hari.

Sang juara bertahan harus puas berada di posisi kedelapan pada saat menyentuh garis finis.

Ia berada tepat di bawah pembalap Aprilia Maverick Vinales yang berada di peringkat ketujuh.

Quartararo sebenarnya merupakan pembalap yang dijagokan pada MotoGP Argentina ini.

Pasalnya pembalap yang diberi julukan El Diablo ini baru saja mendapatkan podium pertamanya saat membalap di Sirkuit Mandalika.

Ia mendapatkan podium di Sirkuit yang diselenggarakan tepat sebelum MotoGP Argentina berlangsung.

Oleh sebab itu Quartararo digadang-gadang akan kembali menunjukan performa terbaiknya saat membalap di Argentina.

Kegagalan Quartararo sudah bisa dilihat pada saat sesi kualifikasi kedua (Q2) berakhir.

Ia hanya mampu mendapatkan posisi keenam pada saat mengawali balapan di Sirkuit Rio Hondo.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Speedweek.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X