"Dua nama sudah dari jebolan akademi Ajax Amsterdam dan dua sisanya tunggu saja," kata Ardian.
Baca Juga: PSIS Semakin Kuat, Empat Pemain Asing Siap Amankan Gelar Juara Liga 1
Seolah tidak mau kalah dari Persis dan RANS Cilegon FC, Dewa United akan mendatangkan dua pemain jebolan akademi Ajax dan dua pemain asing yang belum pernah main di Indonesia.
Dengan mendatangkan empat pemain asing, terlihat Dewa United ingin berbicara banyak di Liga 1 musim depan.
Untuk hal itulah, Dewa United merekrut pelatih baru, yakni Nil Maizar.
Saat jumpa pers, Nil Maizar mengaku sudah mengerti bagaimana gambaran besar tim Dewa United untuk musim depan.
Tidak akan langsung menargetkan gelar juara Liga 1, Nil Maizar dan manajemen tim Dewa United fokus pada pengembangan tim dan pemain.
"Saya sudah bicara dengan manajemen dan melihat bagaimana membentuk tim untuk masa depan," ujar Nil Maizar.
Baca Juga: Carlos Fortes Tak Ingin Cetak Banyak Gol, PSIS Menang Harga Mati
"Contohnya seperti membuat tempat latihan yang bagus dan ini suatu proses untuk menuju masa depan yang luar biasa."
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar