SUPERBALL.ID - Arema FC baru saja mengumumkan dua pemain barunya, total skuad Singo Edan sudah hampir lengkap, tinggal mencari pemain depan pengganti Carlos Fortes.
Dua pemain anyar Arema FC tersebut adalah Irsyad Maulana dan Syaeful Anwar.
Irsyad Maulana berposisi sebagai Winger, sedangkan Syaeful Anwar berposisi sebagai bek tengah.
Menurut Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana, dua pemain itu didatangkan untuk melengkapi skuad baru tim Singo Edan.
Baca Juga: Bali United Rombak Lini Belakang, Apakah Mampu Redam Serangan Lawan?
"Sesuai dengan kebutuhan tim maka kami memperkenalkan dua pemain baru, yakni Irsyad Maulana dan Syaeful Anwar," ujar Gilang dilansir SuperBall.id dari laman resmi Arema FC.
Total saat ini Arema FC sudah memiliki 27 pemain, meski begitu Gilang mengaku masih ingin mencari dua tambahan pemain lagi, salah satunya berposisi striker.
Lebih spesifik, Gilang mengaku akan mendatangkan pemain depan asing.
"Kita masih menunggu rekom pelatih serta perburuan untuk posisi depan, kami optimistis bulan Mei akan kelar," imbuhnya.
Keinginan Presiden Arema FC untuk mendatangkan pemain depan asing sebagai pengganti Carlos Fortes cukup menarik.
Marko Simic yang dikaitkan dengan RANS Cilegon FC dan Persis Solo bisa saja ditikung oleh Arema FC.
Baca Juga: Pergi dari Persija, Marko Simic Dikaitkan dengan RANS Cilegon FC dan Persis
Tetapi, terlepas siapa pemain depan yang akan mereka datangkan, kini Arema FC tengah bersiap untuk Liga 1 musim depan.
Di musim depan, tim Singo Edan ingin meraih hasil maksimal, menjadi juara Liga 1.
"Apa yang dilakukan oleh Arema FC, termasuk perekrutan pemain merupakan fase persiapan dalam menyambut kompetisi," ujar media officer Arema FC, Sudarmaji.
Untuk lebih mematangkan persiapan, Arema FC akan menggelar latihan perdana pada bulan Mei 2022.
"Kalau Arema FC sendiri akan menggelar latihan resmi pada pertengahan Mei nanti dan akan memaksimalkan persiapan," tambah Sudarmaji.
Harapan besar bagi manajemen Arema FC memang cukup wajar jika melihat musim 2021/2022.
Saat itu Arema FC finis di peringkat keempat klasemen akhir.
Baca Juga: Harapan 3 Pemain Baru Persib Bandung, Ingin Merasakan Tekanan Bobotoh
Lantas apakah dengan evaluasi dan pemain baru, Arema FC bisa mendapatkan gelar juara Liga 1 musim 2022/2023?
Lihat postingan ini di Instagram
Baca Juga: Persija Bisa Terkena Sanksi FIFA jika Terbukti Marko Simic Tak Digaji
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | aremafc.com |
Komentar