Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tembus Final Kejuaraan Asia 2022, Jonatan Selangkah Lagi Samai Prestasi Legenda Indonesia

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 30 April 2022 | 16:18 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, bereaksi setelah memastikan diri ke semifinal Kejuaraan Asia 2022 di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina, Jumat (29/4/2022).
HUMAS PP PBSI
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, bereaksi setelah memastikan diri ke semifinal Kejuaraan Asia 2022 di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina, Jumat (29/4/2022).

SUPERBALL.ID - Jonatan Christie selangkah lagi samai prestasi legenda Indonesia usai lolos ke final Kejuaraan Asia 2022 dengan mengalahkan Chico Aura Dwi Wardoyo.

Bertanding di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina, Sabtu (30/4/2022), Jonatan menang lewat tiga gim 21-9, 18-21, 21-16.

Pebulu tangkis peringkat 8 dunia itu mengatasi perlawanan Chico (peringkat 52) dalam waktu 57 menit.

Jonatan langsung tancap gas di awal gim pertama dengan meraih tujuh angka beruntun, skor 7-0.

Baca Juga: Wakil Tunggal Putra Indonesia ke Final, Bisakah Chico atau Jojo Ikuti Jejak Taufik Hidayat?

Setelah itu, giliran Chico yang yang memperoleh empat angka beruntun untuk memperkecil jarak menjadi 4-7.

Jonatan kemudian meraih empat angka beruntun dan menutup interval gim pertama dengan keunggulan 11-4.

Usai interval, Chico kembali memperpendek jarak menjadi 12-8 setelah mendapatkan empat poin berturut-turut.

Akan tetapi, laju Jonatan semakin tak terbendung setelah meraih tujuh angka beruntun hingga unggul jauh 19-8.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : tournamensoftware.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X