SUPERBALL.ID - Pebulu tangkis tunggal putra nomor satu China, Shi Yuqi, harus menerima hukuman larangan bertanding akibat komentar buruknya.
Mayoritas pecinta bulu tangkis mungkin masih ingat dengan insiden retired Shi Yuqi pada Piala Thomas 2020 lalu.
Tepatnya, insiden tersebut terjadi pada pertandingan semifinal Piala Thomas 2020 antara China melawan Jepang.
Saat itu, Shi Yuqi tampil pada partai pertama menghadapi tunggal putra terbaik Jepang, Kento Momota.
Baca Juga: Hasil Piala Thomas 2022 - Shesar Hiren Rhustavito Sempurnakan Kemenangan Indonesia atas Singapura
Pertandingan kedua pebulu tangkis kala itu sejatinya berlangsung ketat, setidaknya hingga akhir gim pertama.
Terbukti dengan terjadinya setting sebelum Momota akhirnya menang dengan selisih poin tipis 22-20.
Akan tetapi, semua berubah pada gim kedua di mana Momota tampil sangat dominan dan membuat Shi Yuqi kewalahan.
Bahkan, Shi Yuqi harus tertinggal 2-11 pada interval gim tersebut sebelum Momota unggul jauh 20-5 saat match point.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Badmintonplanet.com |
Komentar