Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jack Grealish Ingin Persembahkan 3 Kemenangan bagi Man City untuk Gelar Juara Liga Inggris

By Wibbiassiddi - Selasa, 10 Mei 2022 | 15:51 WIB
Duel Jack Grealish (kanan) dengan Antonio Ruediger dalam laga Manchester vs Chelsea pada pekan ke-22 Liga Inggris, Sabtu (15/1/2022) di Etihad Stadium.
TWITTER @CHELSEAFC
Duel Jack Grealish (kanan) dengan Antonio Ruediger dalam laga Manchester vs Chelsea pada pekan ke-22 Liga Inggris, Sabtu (15/1/2022) di Etihad Stadium.

SUPERBALL.ID - Gelandang Manchester City, Jack Grealish, berharap bisa memberikan tiga kemenangan bagi timnya.

Dengan tiga kemenangan tersebut, Man City secara otomatis akan memenangkan trofi Liga Inggris untuk musim 2021/2022.

Menurut Grealish, hanya ada satu kata bagi Man City, yakni terus bermain maksimal dan menang.

"Kami harus tetap menguasai bola dan meraih poin maksimal," ujar Grealish dilansir SuperBall.id dari laman resmi Manchester City.

Baca Juga: Calon Pemilik Baru Chelsea Punya Rencana Besar untuk Jendela Transfer Musim Panas

Menurut pemain berusia 26 tahun itu, di Liga Inggris semua hal bisa terjadi.

Bahkan, meski sudah unggul tiga poin atas Liverpool, jika Man City tampil jelek maka mereka bisa saja disalip oleh rivalnya.

"Bagi saya, Liga Inggris adalah liga terbaik di dunia. Apapun bisa terjadi di sisa pertandingan ini," imbuhnya.

"Jadi kami harus tetap kuat dan tetap maksimal."

Grealish menambahkan, tiga pertandingan sisa akan terasa berat bagi Man City.

Untuk itulah dia meminta pada para pemain untuk terus berusaha keras sehingga bisa mendapatkan poin maksimal.

"Itu akan menjadi tiga pertandingan yang sangat sulit dan kami harus mendapatkan poin maksimal jika kami ingin mengangkat gelar," jelasnya.

Baca Juga: Reaksi Juergen Klopp terhadap Kedatangan Erling Haaland di Man City

Lebih jauh, eks pemain Aston Villa itu cukup yakin Liverpool akan terus menang.

Sehingga, mau tidak mau Man City juga harus terus menang di sisa pertandingan Liga Inggris.

"Liverpool adalah tim yang hebat dan saya tidak berpikir mereka akan tergelincir lagi," jelasnya.

Saat ini memang kedua tim tengah berduel untuk memperebutkan gelar juara Liga Inggris.

Man City lebih diunggulkan karena memiliki selisih tiga poin dari Liverpool.

Selain faktor memiliki banyak poin, para pemain Man City cenderung ingin memenangkan trofi Liga Inggris.

Hal itu seperti yang diungkapkan oleh Grealish, dia ingin mendapatkan gelar di debutnya bersama Man City.

Baca Juga: Pep Guardiola Konfirmasi Trio Tembok Man City Tidak Turun di Sisa Pertandingan Liga Inggris

"Saya ingin memenangkan medali, memenangkan gelar, jadi saya sangat menikmatinya," ujar Grealish.

"Saya menyukainya (bermain di Manchester City)."

"Inilah tujuan saya datang ke sini, untuk bermain di pertandingan besar ini dan itulah yang ingin saya lakukan."

Tetapi, meski memiliki semangat tinggi, apakah Man City bisa tampil konsisten di sisa pertandingan?

Dan apakah mereka bisa menjaga jarak dari Liverpool di peringkat kedua?

Baca Juga: Man City Selangkah Lagi Juara Liga Inggris, Juergen Klopp Pesimistis?

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Manchester City

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X