Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

SEA Games 2021 - Malaysia Kehilangan Dua Pemain Kunci Jelang Hadapi Timnas U-23 Indonesia

By Ragil Darmawan - Minggu, 22 Mei 2022 | 09:30 WIB
Pelatih Timnas U-23 Malaysia, Brad Maloney.
BERNAMA.COM
Pelatih Timnas U-23 Malaysia, Brad Maloney.

SUPERBALL.ID - Timnas U-23 Malaysia kemungkinan besar akan kehilangan dua pemain kunci dalam pertandingan perebutan medali perunggu SEA Games 2021 menghadapi Timnas U-23 Indonesia.

Pertandingan kedua tim akan berlangsung di Stadion My Dinh, Hanoi, Minggu (22/5/2022) pukul 16.00 WIB.

Malaysia gagal melaju ke partai final setelah ditaklukkan oleh tim tuan rumah Vietnam dengan skor tipis 0-1.

Sama halnya dengan Malaysia, Timnas U-23 Indonesia juga harus mengubur impiannya untuk mendapatkan medali emas usai dikalahkan Thailand 0-1.

Baca Juga: Beda Sikap Evan Dimas dan Marc Klok Merespons Kekalahan Timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2021

Lebih parahnya lagi, tim besutan Shin Tae-yong itu harus menerima sejumlah kartu merah di penghujung laga.

Firza Andika, Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto semuanya dipastikan absen memperkuat Timnas U-23 Indonesia untuk menghadapi Malaysia akibat terkena kartu merah.

Sementara itu, menurut laporan yang dimuat Bernama.com, dua pemain Malaysia yang diragukan tampil melawan Indonesia adalah bek Harith Haiqal Adam Afkar dan kiper Muhammad Azri Ab Ghani.

Keduanya mengalami cedera pada saat melakoni pertandingan semifinal menghadapi Vietnam Kamis lalu.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Bernama.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X