Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kualifikasi Piala Asia 2023 Sudah di Depan Mata, Egy Maulana Malah Ajak Shin Tae-yong Ikut Mudik

By M Hadi Fathoni - Sabtu, 4 Juni 2022 | 15:20 WIB
Egy Maulana Vikri ketika berlatih bersama Timnas Indonesia.
PSSI.ORG
Egy Maulana Vikri ketika berlatih bersama Timnas Indonesia.


SUPERBALL.ID - Egy Maulana Vikri dipastikan tidak akan ikut serta rombongan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2022.

Hal tersebut dikarenakan sang pemain masih mengalami cedera lutut.

Cedera lutut tersebut didapat Egy pada saat membela Timnas U-23 Indonesia melawan Thailand di ajang SEA Games 2021 lalu.

Pemain berusia 21 tahun tersebut juga tidak bermain di laga uji coba antara Timnas Indonesia melawan Bangladesh, Rabu (1/6/2022).

Kini Egy dikabarkan tengah fokus memulihkan cedera yang dideritanya tersebut.

Atas dasar tersebut, Egy pun meminta izin kepada pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, untuk pulang ke kampung halamannya.

Egy mengaku ingin fokus memulihkan kondisinya di kampung halamannya saja, dibanding di Jakarta.

Saat berbincang-bincang dengan Shin, Egy ditanyai satu hal oleh pelatihnya tersebut.

Shin menanyakan di mana tepatnya lokasi kampung halaman Egy.

Egy menjawab dengan lantang bahwa rumahnya terletak di Medan, Sumatera Utara.

Ia pun menjelaskan berapa waktu yang harus di tempuh untuk menuju ke Medan dari Jakarta.

"Medan, dua jam kalau naik pesawat," ujar Egy, dikutip SuperBall.id melalui kanal Youtube PSSI.

Tak hanya itu, Egy pun menawarkan Shin untuk datang ke Medan.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia - Timnas Indonesia Harus Matikan Tiga Pemain Kunci Kuwait untuk Bisa Menang

Egy mengatakan kepada Shin Tae-yong bahwa Medan adalah kota yang sangat bagus.

"Kota Bagus, mau datang?," tanya Egy kepada Shin sambil tertawa,

Mendengar ajakan anak buahnya tersebut, Shin pun merespons dengan positif.

Shin mengaku bahwa dirinya akan datang ke Medan jika diundang oleh Egy.

Ia pun mengaku akan langsung menuju Medan jika Egy sudah berada di kota tersebut.

"Kalau diundang akan datang," ucap Shin Tae-yong.

"Tunggu Egy di sana baru datang," tambahnya.

Shin tentu tak bisa ikut langsung dengan Egy ke Medan pada saat ini.

Sebab pelatih asal Korea Selatan itu harus mendampingi skuad Timnas Indonesia berlaga di Kualifikasi Piala Asia 2023.

Baca Juga: Janji Manis Shin Tae-yong di Piala Asia, Gagal Berarti Pertanda Buruk

Kualifikasi Piala Asia 2023 ini akan berlangsung dari 8-14 Juni mendatang.

Saat ini para pemain dan jajaran pelatih Timnas Indonesia diketahui sudah menuju Kuwait, venue berlangsungnya ajang tersebut.

Di babak Kualifikasi ini, Timnas berada di Grup A bersama tuan rumah Kuwait, Yordania, dan Nepal.

Timnas Indonesia langsung bertemu Kuwait di laga pertama Grup A, pada Rabu (8/6/2022) mendatang.

Laga tersebut akan berlangsung di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmad, Ardiya, Kuwait.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : PSSI TV

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X