Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Nekat Lawan Oman, Nepal Remuk dan Jadi Potensi Empuk Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023

By Wibbiassiddi - Sabtu, 4 Juni 2022 | 08:53 WIB
Timnas Nepal menjalani pemusatan latihan di Doha, Qatar, untuk menantang Yordani, Kuwait, dan Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023.
ALL NEPAL FOOTBALL ASSOCIATION
Timnas Nepal menjalani pemusatan latihan di Doha, Qatar, untuk menantang Yordani, Kuwait, dan Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023.

SUPERBALL.ID - Nepal nekat menantang tim lebih kuat sebagai persiapan menghadapi Timnas Indonesia dan dua rival lain di Kualifikasi Piala Asia 2023.

Dalam laga FIFA Matchday di Doha, Qatar, Jumat (3/6/2022) malam, Timnas Nepal menyerah 0-2 kepada Oman.

Kedua gol tim Asia Barat itu dicetak pemain minim pengalaman, yakni Omar Al-Malki menit ke-44 dan Issam Al-Subhi menit ke-89.

Baca Juga: Timnas Indonesia Gagal Menang Lawan Bangladesh, Shin Tae-yong Janjikan Hal Menarik di Piala Asia 2023

Bagi Oman, uji coba internasional ini bukan untuk persiapan Kualifikasi Piala Asia 2023, karena sudah lolos via jalur putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 medio tahun lalu berbarengan Vietnam.

Sedangkan bagi Nepal, pertandingan ini sangat penting.

Tim berjuluk The Gorkhalis itu memang benar-benar nekat memilih Oman, yang berperingkat FIFA 75, sebagai lawan tanding bukan tanpa alasan.

Dua rivalnya di Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 adalah juga dari Asia Barat, yang memiliki banyak kesamaan, yakni Yordania dan Kuwait.

Ranking FIFA kedua tim itu masih jauh di bawah Oman, yaitu 91 dan 146.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id, Nepallivetoday.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.