Sebaliknya, para pemain Vietnam dinilai memiliki sikap yang lebih baik layaknya pemain Korea Selatan.
“Saya sempat singkat melatih pemain muda Indonesia dan sekarang tim U-23 di Vietnam," kata Gong Oh-kyun, dikutip SuperBall.id dari Soha.vn.
"Kesan pertama saya ketika di Indonesia adalah pemainnya agak jauh dan agak sulit didekati, juga kurang ramah."
"Dalam latihan, pemain Indonesia juga kesulitan memahami apa yang disampaikan. Saya kira mungkin karena perbedaan budaya."
Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Harus Jegal Meksiko, Venezuela Ketar-ketir
Ia menambahkan, “Pemain Indonesia tidak memiliki semangat dan determinasi yang cukup seperti yang saya inginkan, sehingga sangat sulit untuk bekerja.”
“Saya melihat pemain Vietnam sangat ambisius, pekerja keras dan menunjukkan sikap yang sangat progresif, seperti pemain Korea Selatan. Itu membuat saya merasa sangat bersemangat."
Menanggapi komentar Gong Oh-kyun tersebut, para penggemar Tanah Air kemudian memberikan reaksi beragam.
Yang menarik, beberapa penggemar justru berterima kasih kepada Gong Oh-kyun karena telah mewakili mereka.
Menurut media Vietnam Tien Phong setelah menghimpun dari forum-forum Indonesia, banyak dari mereka yang setuju dengan pernyataan Gong Oh-kyun tersebut.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | tienphong.vn |
Komentar