Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Gagal Total di Malaysia, Maloney Siap Kemas Koper, Asisten Kim Pan-gon Dilirik Jadi Pengganti

By M Hadi Fathoni - Selasa, 7 Juni 2022 | 09:35 WIB
Brad Maloney berbincang dengan anak asuhnya dalam latihan Timnas U-23 Malaysia di Tashkent, Uzbekistan, 5 Juni 2022, untuk persiapan Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
FAM.ORG.MY
Brad Maloney berbincang dengan anak asuhnya dalam latihan Timnas U-23 Malaysia di Tashkent, Uzbekistan, 5 Juni 2022, untuk persiapan Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

Timnas U-23 Malaysia sejauh ini sudah melakoni dua pertandingan di ajang Piala Asia U-23 2022 ini.

Akan tetapi anak asuh Maloney tersebut belum mampu mendulang satu poin pun di Grup C.

Luqman Hakim Shamsudin dkk berkesempatan melawan Timnas U-23 Korea Selatan di laga pertama, Kamis (2/6/2022).

Seperti yang sudah disangka-sangka beberapa pihak, Timnas U-23 Malaysia mengalami kekalahan telak dari Korea Selatan dengan skor 1-4.

Baca Juga: Berpotensi Saling Sikut di Indonesia Masters 2022, Pramudya Ungkap Kelebihan dan Kelemahan Fajar/Rian

Hasil buruk di Piala Asia U-23 2022 itu terus berlanjut saat mereka melakoni laga kedua melawan Thailand.

Timnas U-23 Malaysia kembali mengalami kekalahan telak dari Thailand dengan skor 0-3, di laga yang berlangsung Minggu (5/6/2022).

Pau Marti Vicente (tengah) mendampingi Kim Pan-gon dalam latihan Timnas Malaysia di Wisma FAM, Kelana Jaya, 5 Juni 2022, untuk persiapan Kualifikasi Piala Asia 2023.
FAM.ORG.MY
Pau Marti Vicente (tengah) mendampingi Kim Pan-gon dalam latihan Timnas Malaysia di Wisma FAM, Kelana Jaya, 5 Juni 2022, untuk persiapan Kualifikasi Piala Asia 2023.

Alhasil Timnas U-23 Malaysia saat ini tertahan di dasar klasemen sementara Grup C dan dipastikan gugur dari ajang tersebut.

Maloney pun langsung buka suara terkait performa anak asuhnya selama bertarung di Piala Asia U-23 2022.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Nst.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X