Akan tetapi, Timnas U-19 Indonesia tetap harus puas bermain imbang 0-0 dengan Vietnam meski sudah diberi tambahan waktu yang cukup banyak oleh wasit.
Seusai laga, warganet pun menuding para pemain Vietnam melakukan aksi drama pada laga tersebut untuk menjaga hasil imbang.
Mengetahui adanya tudingan tersebut, pelatih Timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, enggan berkomentar banyak.
Shin Tae-yong mengungkapkan bahwa dirinya tak ingin berbicara apa-apa tentang hal tersebut.
Menurutnya, setiap tim bisa merasakan hal yang sama andai keinginannya tak tercapai.
"Sebagai pelatih, saya tidak mau berkata apa-apa terkait perlakuan para pemain Vietnam."
"Ini kenapa, karena semua tim di mana pun bisa merasakan hal yang sama," kata Shin Tae-yong, dilansir SuperBall.id melalui BolaSport.com.
Pelatih asal Korea Selatan itu juga tak mau fokusnya terpecah untuk mengurusi aksi pemain Vietnam tersebut.
Sebab Timnas U-19 Indonesia masih memiliki beberapa laga penting lainnya untuk di diskusikan.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar