Kehilangan Marselino memang begitu terasa di permainan Timnas U-19 Indonesia.
Pemain bernomor punggung 7 tersebut adalah sosok penting dalam pembangunan serangan Garuda Nusantara.
Di dua laga awal Marselino tampil cukup bagus dan saat melawan Thailand, Marselino berhasil membuat lawannya terkurung.
Terbukti dari menit awal hingga menit ke-40, Timnas U-19 Indonesia bisa menciptakan beberapa peluang.
Tetapi setelah Marselino keluar, serangan Timnas U-19 Indonesia tidak begitu terlihat, malah Thailand yang berbalik memberikan tekanan.
Walaupun tanpa kehadiran Marselino, Timnas U-19 Indonesia diharapkan selalu tampil maksimal di setiap pertandingan.
Terlebih dua laga sisa adalah pertandingan sangat penting untuk mendapatkan tiket semifinal.
Meski kemungkinan besar Marselino tidak turun, Iwan Bule berharap Garuda Nusantara bisa meraih poin penuh.
"Besok semoga lancar mudah-mudahan bisa menang," harap Iwan Bule.
Pada pertandingan keempat Grup A, Timnas U-19 Indonesia akan melawan Filipina di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Kemudian mereka akan berhadapan dengan Myanmar pada laga terakhir fase grup, Minggu (10/7/2022).
View this post on Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | INSTAGRAM.COM/MOCHAMADIRIAWAN84 |
Komentar