Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Presiden 2022 - Menang di Leg Pertama, Arema FC Semakin Yakin Bisa Pertahankan Gelar

By Wibbiassiddi - Jumat, 8 Juli 2022 | 14:40 WIB
Pemain Arema FC, M.Rafli (Putih) dan Pemain PSIS Semarang, Guntur Triaji.
instagram.com/aremafcofficial/
Pemain Arema FC, M.Rafli (Putih) dan Pemain PSIS Semarang, Guntur Triaji.

SUPERBALL.ID - Arema FC semakin percaya diri untuk mengamankan gelar juara Piala Presiden 2022 setelah menang 2-0 di leg pertama semifinal melawan PSIS Semarang.

Dengan kemenangan itu, Arema FC semakin dekat untuk mendapatkan gelar juara Piala Presiden 2022.

Arema FC sempat tampak kesulitan untuk mencetak gol di babak pertama.

Tetapi dengan sabar para pemain Arema FC akhirnya berhasil mencetak gol.

Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Malaysia Gagal Kalahkan Singapura, Cuaca Jadi Alasan

Menurut pelatih Arema FC, Eduardo Almeida, kunci kemenangan tim Singo Edan adalah karena kesabaran.

"Seperti yang selalu saya bilang, ketika kita menguasai bola, kami akan terus menjaganya dengan sabar," ujar Almeida dilansir SuperBall.id dari laman Wearemania.net.

"Di babak pertama situasinya memang sangat sulit."

Gol dari Arema FC tercipta pada babak kedua, yakni pada menit 78 (Abel Camara) dan menit 88 (Gian Zola).

"Baru di babak kedua kami bisa melakukannya dengan lebih berkualitas."

Pelatih asal Portugal itu juga mengatakan pada anak didiknya untuk memperbaiki pola permainan.

"Saya cuma mengatakan kepada pemain, kita harus memperbaiki apa yang kita lakukan di babak pertama."

Baca Juga: Kondisi Terkini Marselino Ferdinan, Tak Bisa Memperkuat Timnas U-19 Indonesia

Sementara itu, manager tim Arema, Ali Rifki, mengatakan bahwa kemenangan ini adalah hadiah untuk Aremania.

"Kata-kata pertama yang saya ucapkan kepada pemain adalah: Inilah saatnya untuk membalas dukungan yang diberikan oleh Aremania," ujar Ali.

"Balas dukungan mereka dengan kemenangan. Mereka selalu ada untuk kalian."

Sementara itu, pelatih PSIS Semarang, Sergio Alexandre, belum menyerah meski timnya kalah.

Menurutnya permainan PSIS sudah cukup baik.

Tetapi karena bermain terlalu terbuka, hal itu dimanfaatkan oleh Arema FC.

"Kalau kita ingin menang tentu harus mencetak gol, untuk mencetak gol tentu kita harus bermain terbuka," ujar Alexandre.

"Arema bisa mengontrol permainan di babak kedua, mungkin kita yang bermain terlalu terbuka." 

"Arema bisa memanfaatkan peluang lewat serangan balik, khususnya di babak kedua."

Baca Juga: Hasil Piala Presiden 2022 - Brace Matheus Pato Bawa Borneo FC Permalukan PSS Sleman di Kandangnya

Tertinggal dua gol dan bermain di Malang tidak membuat pelatih asal Brasil itu menyerah.

Dia tetap yakin timnya bisa menang meski dengan tekanan besar.

"Ini belum berakhir. Kami boleh kalah hari ini, tapi pekerjaan kami belum berakhir."

Alexandre akan melakukan perubahan, sehingga ketika bermain di Malang mereka bisa mendapatkan kemenangan.

"Jadi, percayalah. Ketika kita berangkat ke Malang, di sana kita akan melakukan sesuatu yang berbeda."

Pertandingan leg kedua semifinal Piala Presiden 2022 antara Arema FC dan PSIS Semarang berlangsung pada Senin (11/7/2022).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Wearemania.net

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X