Hal itu karena Indonesia akan kalah dari Vietnam dan Thailand dari segi head to head meski punya poin sama.
Pada Piala AFF U-19 2022, head-to-head akan dihitung terlebih dahulu jika ada dua atau lebih tim yang punya poin sama.
Jika Indonesia menang atas Myanmar dan Vietnam seri dengan Thailand, maka ketiga tim tersebut akan mendapatkan 11 poin.
Namun, jika hasil imbang antara Vietnam dan Thailand memiliki skor, Indonesia akan menjadi tim yang tersingkir.
Baca Juga: Link Streaming Timnas U-19 Indonesia Vs Myanmar, Penentuan Lolos ke Semifinal Piala AFF U-19 2022
Hal itu dikarenakan saat Indonesia melawan Vietnam dan Thailand, pertandingan hanya berakhir imbang 0-0.
Dengan begitu, Indonesia hanya mendapatkan 2 poin dalam 2 pertandingan melawan Vietnam dan Thailand tetapi gagal mencetak gol.
Berkaca dari itu, tidak sedikit fans Indonesia yang khawatir Vietnam dan Thailand bakal "main mata" untuk menyingkirkan Indonesia.
Namun, hal itu tampaknya sama sekali tidak diinginkan oleh para penggemar Vietnam.
Dalam kolom komentar di akun Facebook Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF), mereka mendesak agar Vietnam mengalahkan Thailand.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Facebook.com |
Komentar