Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Tanggapan Iwan Bule soal Jadwal Liga 1, Jam Malam Bakal Direvisi?

By Wibbiassiddi - Senin, 11 Juli 2022 | 14:23 WIB
Menpora Zainudin Amali dan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi, Sabtu (2/7/2022)
ALIF/BOLASPORT.COM
Menpora Zainudin Amali dan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi, Sabtu (2/7/2022)

SUPERBALL.ID - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengatakan bakal melakukan koordinasi dengan PT LIB terkait jadwal malam Liga 1 musim 2022/2023.

Seperti yang diketahui, PT LIB sudah membuat draft jadwal Liga 1 2022/2023, tetapi jadwal tersebut diprotes oleh Persib Bandung.

Persib menilai bahwa jadwal yang dibuat tidak fair, pasalnya ada 17 pertandingan yang dimainkan oleh Persib di atas pukul 20.00 WIB.

"Ini sudah banding dan kami tunggu nanti ada revisi dari LIB," ujar Mochamad Iriawan setelah pertandingan Indonesia vs Myanmar pada Minggu (10/7/2022).

Baca Juga: PSSI Bakal Ajukan Protes ke AFF Usai Vietnam dan Thailand Rugikan Timnas U-19 Indonesia

PSSI bakal melakukan koordinasi dengan PT LIB untuk membuat jadwal yang lebih baik lagi.

"Pastinya akan saya panggil itu LIB berkaitan berapa klub yang mengajukan protes di antaranya Persib dan lain sebagainya karena main malam."

Pria yang akrab disapa dengan Iwan Bule tersebut menambahkan bahwa permainan malam sebanyak 17 kali tidak mungkin bisa dilakukan saat ini.

"Kalau dulu mungkin biasa, tapi sekarang keberatan karena main malam sampai 17 kali."


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.