SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas U-18 Putri Kamboja, Tm Saray, memberikan komentarnya usai timnya ditekuk Timnas U-18 Putri Indonesia di Piala AFF U-18 Wanita 2022.
Pada laga yang berlangsung di Stadion Jakabaring, Palembang, Minggu (24/7/2022), Timnas U-18 Putri Indonesia menang 1-0.
Satu-satunya gol Timnas U-18 Putri Indonesia dicetak oleh Sheva Imut Furyzcha melalui tendangan bebas.
Gol tersebut tercipta di penghujung pertandingan, tepatnya pada menit ke-90+3.
Baca Juga: Park Hang-seo Ungkap Rahasia Sukses Bersama Timnas Vietnam, Ada Andil Guus Hiddink
Pada laga ini, Garuda Pertiwi Muda memang tampil lebih agresif dibandingkan dengan Kamboja.
Di sisi lain, Kamboja lebih banyak mengandalkan serangan balik.
Ini menjadi kemenangan kedua Timnas U-18 Putri Indonesia setelah menang 1-0 atas Singapura.
Kemenangan atas Kamboja membuat Timnas U-18 Putri Indonesia saat ini menempati peringkat kedua klasemen Grup A.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | AseanFootball.org |
Komentar