Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 - Diwarnai 4 Gol Sundulan dan 1 Gol Berkelas, Dewa United Tekuk Persis Solo

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 25 Juli 2022 | 17:58 WIB
Suasana pertandingan Persis Solo melawan Dewa United di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Senin (25/7/2022) sore WIB.
Suasana pertandingan Persis Solo melawan Dewa United di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Senin (25/7/2022) sore WIB.

SUPERBALL.ID - Dewa United berhasil mengalahkan Persis Solo pada laga pekan perdana Liga 1 2022-2023. empat gol sundulan dan satu gol berkelas warnai laga tersebut.

Bermain di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Senin (25/7/2022) sore WIB, Dewa United menang dengan skor tipis 3-2.

Baru dua menit babak pertama berjalan, klub berjuluk Tangsel Warriors itu langsung membuka skor lewat gol Karim Rossi.

Berawal dari sepak pojok, Risto Mitrevski memberikan umpan sundulan ke tiang jauh yang bisa teruskan oleh Rossi.

 Baca Juga: Pelatih Bhayangkara FC Akui Dapat Pelajaran Penting Usai Ditahan Imbang Persib Bandung

Gol cepat Rossi membuat Persis Solo terlecut untuk tampil menyerang demi menyamakan kedudukan.

Pada menit ke-4, tendangan jarak jauh Messidoro masih melambung di atas mistar gawang Dewa United.

Pada menit ke-17, Dewa United memiliki peluang emas ketika kemelut terjadi di depan gawang Persis.

Dua menit berselang, Rossi nyaris mencetak gol keduanya melalui tendangan melengkung dari luar kotak penalti.

Namun, tendangan Rossi masih mampu ditepis oleh kiper Persis Muhammad Riyandi dan menghasilkan sepak pojok.

Terus mendapat tekanan, Persis Solo justru mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-22 lewat gol Gerard Artigas.

Artigas membobol gawang Dewa United melalui sundulannya memanfaatkan umpan sepak pojok Messidoro.

Pada menit ke-38, tendangan jarak jauh pemain Dewa United Miftah Sani masih bisa diblok oleh Muhammad Riyandi.

Hingga babak pertama berakhir, skor imbang 1-1 tetap bertahan.

Baca Juga: Persebaya Surabaya Dihantui Catatan Minor Jelang Hadapi Persikabo 1973, Aji Santoso: Syukur-syukur Menang!

Pada menit ke-52, tendangan Artigas masih jauh melambung di atas mistar gawang Dewa United.

Dewa United kembali unggul pada menit ke-66 melalui gol bunuh diri yang diciptakan Fabiano Beltrame.

Bermaksud menghalau umpan tendangan bebas pemain Dewa United, sundulan Fabiano justru mengarah ke gawang sendiri.

Namun, keunggulan Dewa United tidak bertahan lama.

Pasalnya, dua menit kemudian Persis Solo mampu menyamakan kedudukan lewat gol yang dicetak Gavin Kwan.

Gavin mencetak gol melalui sundulan usai memanfaatkan umpan tendangan bebas Messidoro.

Hanya berselang empat menit, Dewa United sudah kembali unggul lewat gol berkelas dari Natanael Siringo Ringo.

Menerima umpan Rossi, Natanael melepaskan tendangan voli jarak jauh yang menggetarkan gawang Persis.

Pada menit ke-80, Artigas melepaskan sepakan dari dalam kotak penalti, namun masih mangarah ke kiper Dewa United.

Dua menit kemudian, Persis kembali mendapat peluang lewat tendangan Gavin Kwan, namun lagi-lagi masih melambung.

Keunggulan 3-2 untuk Dewa United tetap bertahan hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.

Baca Juga: Kemenangan Persib Bandung Lenyap Seketika, Marc Klok Akui Faktor Ini Menjadi Penyebabnya

SUSUNAN PEMAIN

Persis Solo XI: 1-Muhammad Riyandi; 2-Aaron Evans, 66-Alfath Fathier, 15-Fabiano Beltrame, 5-Jaimerson, 96-Abduh Lestaluhu; 10-Messidoro, 16-Bhagascara, 8-Taufiq Febriyanto, 78-Zanadin Fariz, 99-Artigas

Cadangan: 31-Gianluca, 28-Andri Ibo, 30-Eky Taufik, 38-Faqih Maulana, 18-Arapenta, 11-Gavin Kwan, 87-Shulton Fajar, 22-Sutanto Tan, 6-Ferdinand Sinaga, 9-Samsul Arif

Pelatih: Jacksen F Tiago

Dewa United XI: 1-M Natshir; 48-Achmad Faris, 4-Asep Berlian, 22-Dias Angga, 14-Miftah Sani, 5-Risto Mitrevski, 96-Lucas Ramos, 15-Rangga Muslim, 27-Sugeng Efendi, 41-Feby Eka Putra, 10-Karim Rossi

Cadangan: 51-Syaiful, 49-Mokhamad Syaifuddin, 25-Prahalabenta, 11-Abi Defa, 66-Gufroni, 24-Ichsan Kurniawan, 7-Subhan Fajri, 6-Theo Numberi, 77-Fahmi Al Ayyubi, 99-Natanael Siringo Ringo

Pelatih: Nil Maizar

Baca Juga: Persikabo 1973 Ditinggal Juru Gedornya pada Musim Ini, Bek Persebaya Surabaya: Mereka Tetap Mematikan!

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Ligaindonesiabaru.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X