Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Juara di Indonesia, Timnas U-19 Malaysia Asah Taring di Vietnam

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 29 Juli 2022 | 15:22 WIB
Dari kiri ke kanan: Adam Farhan Mohd Faizal, Muhammad Alif Farhan Fauzi, Muhammad Aliff  Izwan Yuslan sedang melakukan selebrasi seusai bikin gol untuk timnas U-19 Malaysia di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 15 Juli 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Dari kiri ke kanan: Adam Farhan Mohd Faizal, Muhammad Alif Farhan Fauzi, Muhammad Aliff Izwan Yuslan sedang melakukan selebrasi seusai bikin gol untuk timnas U-19 Malaysia di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 15 Juli 2022.

SUPERBALL.ID - Setelah berhasil menjadi juara pada ajang Piala AFF U-19 2022 di Indonesia, Timnas U-19 Malaysia akan mengikuti turnamen persahabatan di Vietnam.

Belum lama ini, Timnas U-19 Malaysia sukses menjadi juara di Piala AFF U-19 2022 yang digelar di Indonesia.

Pada ajang tersebut, Malaysia tampil sebagai kampiun usai mengalahkan Laos dengan skor 2-0 di partai final.

Selanjutnya, agenda resmi terdekat bagi tim besutan Hassan Sazali itu adalah Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Baca Juga: Dinh The Nam Ungkap Kelemahan Timnas U-19 Vietnam, Singgung Suporter Indonesia

Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 dijadwalkan berlangsung pada 10-18 September mendatang.

Sebelum berlaga di ajang tersebut, Malaysia lebih dulu akan mengasah taring di sebuah turnamen persahabatan.

Malaysia akan mengikuti turnamen bertajuk mengikuti Youth International U-19 Football Tournament 2022.

Adapun turnamen tersebut bakal diselenggarakan di Binh Duong, Vietnam, pada 5-11 Agustus mendatang.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Cakapsukan.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X