Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Peserta Piala Dunia - Profil Timnas Belanda, Qatar 2022 Akan Jadi Edisi Paling Haru bagi De Oranje

By M Hadi Fathoni - Selasa, 16 Agustus 2022 | 15:28 WIB
Skuad timnas Belanda yang dipimpin oleh kapten, Virgil van DIjk.
TWITTER.COM/ONSORANJE
Skuad timnas Belanda yang dipimpin oleh kapten, Virgil van DIjk.

SUPERBALL.ID - Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Qatar ini berpotensi besar menjadi ajang paling haru bagi Timnas Belanda.

Pasalnya Piala Dunia edisi 2022 ini akan menjadi turnamen terakhir sang pelatih, yakni Louis Van Gaal.

Pada April lalu, Louis Van Gaal membuat geger jagad sepak bola.

Van Gaal mengatakan bahwa dirinya tengah mengidap kanker prostat.

Kendati demikian, Van Gaal tetap akan melanjutkan tugasnya hingga Piala Dunia 2022 berakhir.

Mendengar kabar tersebut, Virgil van Dijk selaku kapten tim sontak memberikan pesan yang cukup haru.

Pemain Liverpool tersebut mengaku cukup terkejut dengan apa yang dialami oleh sang pelatih.

Oleh karena itu, Van Dijk pun langsung menyemangati pria berusia 71 tahun tersebut.

Van Dijk mengatakan bahwa mereka akan selalu berada di sisi Van Gaal sebagai tim kapanpun ia membutuhkan.

Selain itu, Van Dijk berjanji bahwa skuad De Oranje akan memberikan pengalaman Piala Dunia yang tak terlupakan bagi sang pelatih.

Jika menilik pada skuad yang dimiliki oleh Timnas Belanda saat ini, maka mereka berpotensi besar bisa memberikan kado perpisahan yang manis untuk Van Gaal.

Pada pos penjaga gawang, Van Gaal masih membawa andalannya di Piala Dunia 2014 lalu, yakni Jasper Cilessen.

Lalu ada Matthijs De Ligt, Virgil Van Dijk, Stevan De Vrij, dan Daley Blind yang siap menjaga lini pertahanan Belanda.

Tak hanya keempat pemain tersebut, Belanda juga membawa bek muda yang tengah naik daun akhir-akhir ini, yaitu Tyrell Malacia dan Jurrien Timber.

Baca Juga: Piala Dunia - Carlo Ancelotti Sebut Tim Favoritnya, Ada Satu Hal yang Dikhawatirkan

Lini tengah De Oranje sudah pasti akan dikomandoi oleh Frenkie de Jong dan Davy Klaassen.

Untuk penyerangan, Van Gaal akan menyerahkannya kepada Memphis Depay.

Pada babak penyisihan grup nanti, Belanda sepertinya akan lolos dengan mudah.

Pasalnya mereka tergabung di Grup A bersama tuan rumah Qatar, Senegal, dan Ekuador.

Edisi kali ini akan menjadi ajang pembuktian bagi Timnas Belanda yang dicap tim kuat namun belum pernah menjadi kampiun Piala Dunia.

Prestasi terbaik mereka sepanjang bergulirnya Piala Dunia adalah menjadi runner-up pada edisi 1974, 1978. dan 2010.

JADWAL TIMNAS BELANDA DI PIALA DUNIA 2022:

SENEGAL VS BELANDA
SENIN (21/11/2022)
Stadion Al Thumama, Doha
Pukul 23.00 WIB

BELANDA VS EKUADOR
JUMAT (25/11/2022)
Stadion Internasional Khalifa, Doha
Pukul 23.00 WIB

BELANDA VS QATAR
SELASA (29/11/2022)
Stadion Al Bayt, Al Khor
Pukul 22.00 WIB

3 PERTANDINGAN TERAKHIR TIMNAS BELANDA:

15/6/2022 Belanda 3 - 2 Wales
12/6/2022 Belanda 2 - 2 Polandia
09/6/2022 Wales 1- 2 Belanda

SKUAD SEMENTARA TIMNAS BELANDA:

Baca Juga: Piala Dunia - Legenda Liverpool: Jika Tim Terbaik Harus Jadi Juara, Itu Bukan Timnas Inggris

- Kiper

Jasper Cilessen
Mark Flekken
Kjell Scherpen

- Bek

Jurrien Timber
Matthijs De Ligt
Virgil van Dijk
Nathan Ake
Stefan De Vrij
Hans Hateboer
Tyrell Malacia
Daley Blind
Jordan Teze
Denzel Dumfries
Bruno Martins Indi

- Gelandang

Guus Til
Steven Berghuis
Davy Klaassen
Teun Koopmeiners
Frenkie de Jong
Jerdy Schouten

- Penyerang

Steven Bergwijn
Cody Gakpo
Memphis Depay
Noa Lang
Wout Weghorst
Vincent Janssen

Pelatih: Louis van Gaal

Baca Juga: Peserta Piala Dunia - Profil Timnas Senegal, 4 Pemain Ini Berpeluang Bawa Negaranya Melangkah Lebih Jauh

PRESTASI TIMNAS BELANDA:

Peringkat ketiga Piala Dunia 2014
Runner-up Piala Dunia 2010
Juara Euro 1988
Runner-up Piala Dunia 1978
Runner-up Piala Dunia 1974

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : FIFA.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X